Persiraja Banda Aceh Kalahkan Persija Meski Beberapa Pemainnya Positif Covid-19
By ommed
nusakini.com - Persiraja Banda Aceh secara mengejutkan mampu mengalahkan Persija Jakarta, pada pekan lanjutan Liga 1 2021/22, Minggu (30/1) petang WIB. Kemenangan 1-0 sudah cukup membuat Persiraja kembali merasakan tiga poin, dengan Vivi Asrizal mencatankan namanya di papan skor.
Sergio Alexandre, pelatih Persiraja, menuturkan bahwa kondisi timnya sebenarnya sangat berat untuk menghadapi pertandingan ini. Persiraja dalam kondisi tidak utuh karena beberapa pemain harus absen, lantaran ada yang terdeteksi positif mengidap Covid-19.
"Sebelum pertandingan ini, kami melewati hari-hari yang sangat berat.. Kami kehilangan dua pemain yang mengalami cedera di sesi latihan dan terbaru beberapa pemain kami terkena Covid-19," ucap Sergio pada awak media, pada sesi jumpa pers yang dilaksanakan virtual.
Sebenarnya Persiraja bermain cukup baik dan spartan, bahkan banyak peluang yang bisa mereka dapatkan. "Pada pertandingan ini kami tidak melakukan kesalahan. Kami fokus mengawasi bagaimana pemain lawan, sehingga kami bisa mendapatkan kemenangan," tegas dia.
Ini merupakan kemenangan penting untuk Persiraja yang perlahan permainannya membaik di bawah arahan Sergio Alexandre. Bayangkan saja, terakhir mereka merasakan kemenangan adalah pada September tahun lalu, melawan PSS Sleman. "Terima kasih Tuhan kami dapat meraih kemenangan. Pemain berjuang dengan sangat baik dan mati-matian," ucap dia.
Sementara itu, Vivi sebagai pencetak gol merasa lega karena timnya bisa kembali mencicipi kemenangan. Terlebih, Persiraja dalam kondisi tidak utuh dan tidak menjadi unggulan untuk menghadapi tim sekelas Persija.
"Alhamdulillah kami mendapatkan tiga poin dan kami semua mengikuti intruksi pelatih dengan baik.. Terima kasih untuk masyarakat Aceh yang sudah menonton dari sana," tutup Vivi Asrizal.
Kemenangan ini belum membantu Persiraja untuk keluar dari zona merah. Mereka masih terkubur di dasar klasemen dengan raihan 11 poin dari 22 pertandingan. (gi/om)