Persija Terpuruk di TSC 2016, Paulo Camargo Mundur

By Admin

nusakini.com--Pelatih Persija Jakarta  Paulo Camargo memutuskan mundur jabatannya menyusul  hasil buruk timnya sepanjang putaran pertama Torabika Soccer Championship (TSC) 2016.

Terhitung Selasa (2/8) pagi, pelatih asal Brasil ini tak lagi bersama tim. Perannya diambil alih Jan Saragih “Saya memutuskan mengundurkan diri. Saya rasa tim ini butuh penyegaran dengan mendatangkan pelatih baru”, ujar Camargo. 

Dua asistennya, yakni Denimar Carlos dan Nimrot Manalu juga mengikuti jejaknya. Camargo juga meminta maaf karena membuat Persija berada dalam posisi seperti saat ini, terpuruk di jajaran papan bawah. 

Camargo sebenarnya tidak bisa disalahkan sepenuhnya dengan kinerja buruk tim ibu kota. Kebijakan manajemen Persija Jakarta memberdayakan mayoritas pemain belia minim pengalaman juga berperan pada keterpurukan klub. Minim pemain bintang, klub pengoleksi 10 gelar kompetisi kasta tertinggi sejak era perserikatan tersebut jadi bulan-bulanan pesaing di TSC. (b/ab)