Pengojek Ontel di Kota Tua Jakarta Diberikan Sepeda Listrik

By Abdi Satria


nusakini.com-Jakarta-Baznas Bazis DKI Jakarta menyerahkan bantuan sepeda listrik kepada 11 pengojek ontel di sekitar kawasan Kota Tua, Jakarta Barat. Sepeda ontel yang diberikan sudah dipasangi listrik sebagai tenaga penggeraknya. 

Ketua Baznas Bazis DKI Jakarta, Ahmad Luthfi Fathullah mengatakan, ide memberikan bantuan sepeda listrik ini karena di Ibukota masih ada pengojek ontel. Melalui sepeda ontel bertenaga listrik tersebut, para pengojek ontel diharapkan bisa makin semangat bekerja.

"Sepeda ini memiliki kecepatan hingga 30 kilometer per jam dengan kemampuan baterai mencapai jarak hingga 35 kilometer," ujarnya, Minggu (29/12). 

Di tempat yang sama, Camat Taman Sari, Risan H Mustar mendukung bantuan dari Baznas Bazis DKI Jakarta kepada para pengojek ontel di kawasan Kota Tua. Pihaknya berjanji akan menyediakan tempat pengisian baterai bagi sepeda ontel listrik tersebut di kantornya. 

"Kami sangat senang dan mendukung apa yang diberikan Baznas Bazis DKI Jakarta," katanya. 

Sementara itu, Untung (40 ), salah satu pengojek ontel merasa sangat senang dan bersyukur mendapat bantuan sepeda ontel listrik ini. 

"Saya senang sekali. Karena sepeda ini sudah pakai listrik. Jadi nggak capek gowes lagi," tandasnya. (p/ab)