Pendiri GEMPITA, Razikin Di Impikan Memimpin Daerah Kelahirannya

By Ahmad Rajendra


Nusakini.com--Nusa Tenggara--Tanggapan dan respon positif mengalir terhadap sosok penggagas sekaligus Koordinator Nasional Gerakan Pemuda Tani Indonesia (GEMPITA) Razikin diyakini mampu membawa kemajuan bagi Kabupaten Bima.

Penilaian ini diungkapkan oleh Andi Anugerah Wijaya mengingat kebutuhan mendesak masyarakat akan hadirnya pemimpin muda yang lahir dari kerja - kerja nyata.

Menurutnya Gerakan pemberdayaan untuk kaum muda di daerah yang di inisiasi bang Jack buktinya melalui Gempita telah membuka opsi gerakan bagi aktivis bukan melulu hanya dengan gerakan jalanan, " Razikin menghadirkan pilihan dan ruang buat kaum muda bisa bergerak lebih maju untuk sejahtera dan mensejahterakan warga sekitarnya" Beber Mantan Pengurus PB HMI ini

Andi Anugerah melanjutkan, kapasitas dan semangat aktivisme yang masih kuat tentunya akan menjadi modal kuat bagi warga Bima memiliki pemerintahan yang melayani dan berpijak semata-mata pada kepentingan rakyat,"Imbuhnya.

Tentunya, kehadiran Razikin atau yang akrabnya dipanggil bang Jack ini dapat mewakili kesadaran dan semangat kaum muda kabupaten Bima, "Kita harus berani mendorong lahirnya pemimpin muda sebagai pembuktian bahwa kaum muda Bima tidak berpangku tangan, tapi bisa menjadi jawaban atas persoalan rakyat" Harap Andi Anugerah  

"Sosok dan kapasitas Razikin masih langka, beliau layak menjadi kebanggaan masyarakat Bima sebab Razikin adalah sosok menyatunya antara Intelektualitas, Religisiutas dan aktivisme yang tidak meredup" Tutup Alumni Universitas Hasanuddin tersebut. (R/Rajendra)

Untuk diketahui inilah Profil ringkas Razikin 'Bang Jack :