Pementasan Dongeng Hibur Anak-anak di RPTRA Pulo Besar

By Al


nusakini.com - Jakarta - Keseruan puluhan anak mewarnai pembacaan dongeng di RPTRA Pulo Besar Jl Danau Elok VI, RT 13/11 Kelurahan Sunter Jaya, Tanjung Priok, Jakarta Utara. Mereka berteriak, tertawa dan sesekali bersorak mengikuti alur cerita yang dibawakan pendongeng.

Mardiasnyah, sang pendongeng pun tak kalah atraktifnya. Tampil dengan akseroris mahkota raja, dia membawakan cerita. Atraksinya makin semakin menarik setelah sejumlah siswa diajak berinteraksi sesuai alur cerita.

"Pokoknya seru," ujar Akila, siswa TK RA Aljabar yang ikut kegiatan ini.

Anak berusia lima tahun yang tinggal di wilayah RT 05/RW11 Sunter Jaya ini berharap, kegiatan mendongeng ini lebih sering digelar di RPTRA yang lokasinya tak jauh dari rumahnya.  

Mardiansyah, pendongeng dari lembaga sosial kemasyaraktan Jaringan Anak Nusantara, menjelaskan, cerita yang dibawakannya membawa pesan agar anak-anak termotivasi unuk membaca buku.

"Karena dengan membaca mereka bisa mengetahui ilmu pengetahuan. Berharap anak-anak sangat antuasias mendengarnya," tutur Mardiasnyah.

Kepala Seksi Perpustakaan Suku Dinas Perpustakan dan Kearsipan (Pusip) Jakarta Utara, Iwan Hery Susanto menerangkan, selain di RPTRA Pulo Besar kegiatan mendongeng juga dilaksanakan di RPTRA Malaka Asri, RPTRA Kita Bersaudara dan RPTRA Anoa. Diagendakan kegaiatan dimulai pukul 08.00 dengan durasi dongeng selama dua jam.

"Tujuannya dongeng akan merangsang anak untuk gemar membaca buku," tandasnya.(pr/kj/al)