Pelajari Pemanfaatan Sistem Elektronik, Kementerian ESDM RI Kunjungi Surabaya

By Admin

nusakini.com--Pemanfaatan sistem elektronik untuk penyelenggaraan pemerintahan dan pelayanan publik mendapat apresiasi dari berbagai pihak. Salah satunya dari Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Republik Indonesia Direktorat Jenderal Minyak Gas Bumi, mengunjungi Dinas Komunikasi dan Informatika kota Surabaya. Kunjungan tersebut untuk mempelajari E-Government yang dilaksanakan Pemerintah Kota Surabaya. 

Bertempat di ruang rapat Dinkominfo, Jumat (2/6) sebanyak 6 orang. Tujuan para tamu mengunjungi Dinas Komunikasi dan Informatika tak lain adalah untuk mempelajari aplikasi E-Government di Kota Surabaya. Dipimpin Cahyo Utomo Sekertaris Dinkominfo kota Surabaya, menjelaskan aplikasi yang ada di dalam E-Goverment.  

Cahyo Utomo mengatakan, ketersediaan infrastruktur jaringan sangat mendukung pelaksanaan e-Government. Menurutnya, e-Government diatur dalam Perwali 5 tahun 2013 Pedoman Pemanfaatan Teknologi Informasi dan Komunikasi dalam penyelenggaraan Pemerintah Daerah. 

Kunjungan dari Dirjen Minyak dan Gas Bumi kali ini mereka ingin lebih mendalami tentang E-Performance. Fungsi aplikasi E-Performence yakni sistem informasi manejemen kinerja untuk penilaian kinerja pegawai. Hasil input data dalam sistem akan diolah dan menghasilkan skor kinerja yang digunakan untuk memberi apresiasi berdasarkan skor kinerja yang diraih, sehingga pegawai termotivasi untuk bekerja dengan maksimal. 

Ismukurniadi selaku pemimpin rombongan berharap agar ilmu yang diperoleh dari paparan E-Performance dapat diterapkan ditempat mereka dan dapat segera dijalankan. 

Sebagai kota yang telah menerapkan teknologi informasi dan komunikasi dalam pemerintahannya, semua layanan sudah berbasis online. Warga tidak perlu repot dalam mengurus layanan pemerintah, cukup diakses melalui smartphone maupun eKios, warga dapat mengurus layanan pemkot secara mudah dan cepat. (p/ab)