Peduli Kesejahteraan TNI-POLRI, Mahasiswa Lambung Mangkurat Gelar Aksi

By Admin


nusakini.com - Banjarmasin - Pemerintahan Bangsa Indonesia adalah pemberani, karena berani membiarkan TNI-POLRI dan keluarga mereka dijebak dalam system penghasilan vegetatif, artinya gaji mereka hanya habis buat makan dan kebutuhan sehari-hari. Kemiskinan ini diterima sebagai konsekuensi warga Negara yang mengabdi sebagai TNI-POLRI dan menyeret keluarga mereka. 

Pernyataan ini disampaikan Yogi Adhiatma bersama puluhan aktivis mahasiswa Kalimantan Selatan saat melakukan aksi kampanye KITRA Kalsel yang laksanakan bertepatan Car Free Day Banjarmasin, dimana setiap hari minggu ada ribuan orang pengunjung, di Siring Kota Banjarmasin, Minggu (15/4/2018). 

Puluhan aktivis lintas kampus dari UNLAM, Universitas Muhammadiyah Banjarmasin, dan UIN Banjarmasin menggelar aksi solidaritas ini guna menyuarakan tuntutan kenaikan 50Juta/bulan Gaji TNI-POLRI.

“Car free day dipilih karena dianggap efektif jadi ajang sosialisasi tuntutan gerakan KITRA kepada masyarakat kota Banjarmasin”, tutur Yogi

Yogi mengingatkan, mahasiswa dan kaum muda mesti terlibat aktif menunjukkan solidaritasnya pada TNI POLRI, karena mereka yang ada di lembaga kontitusi ini sekaligus merupakan penegak konstitusi.

“Bila TNI-POLRI sebagai Alat Negara dibiarkan jadi korban pemiskinan maka seluruh kerja dan mimpi besar bangsa ini akan tersandera", ungkapnya

“Siapa yang akan menjaga rakyat dan negara jika penjaganya justru adalah korban dari kejamnya teror kemiskinan?” ungkap Yogi yang merupakan pentolan aktivis IMM Kalimantan Selatan

Yogi menegaskan, gerakan KITRA akan bergerak ke seluruh nusantara untuk menggalang dukungan rakyat, bersama-sama mendesak pemerintahan Jokowi segera menaikkan 50juta/bulan Gaji TNI-POLRI sebagai jaminan terpenuhinya rasa keadilan dan kebutuhan sebagai bangsa Indonesia yang tidak hanya asumsi biologis semata.

Sebagaimana diketahui, UNLAM, UMB, UIN, dan perguruan tinggi sendiri sebagai universitas yang lahir dari rahim pejuang kemerdekaan mendidik putra-putri bangsa yang berjiwa Pancasila, berakhlak mulia, dan berilmu pengetahuan untuk mengisi kemerdekaan dalam wadah NKRI

"Olehnya, KITRA kalsel akan menyelenggarakan berbagai model kegiatan dan aksi dan terus bergerak menyatukan kelompok mahasiswa dan pemuda sebagai bagian gerakan solidaritas mewujudkan kesejahteraan TNI-POLRI khususnya di Kalimantan Selatan", pungkas Yogi Adhiatma.(p/ma)