Nikmati Harga Murah Produk dan Kuliner Olahan Pertanian di Surabaya

By Admin

nusakini.com--Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian kota Surabaya tak henti-hentinya memfasilitasi UKM dan menggiatkan urban farming. Komitmen tersebut diwujudkan dalam Gelar Produk Pertanian, Perikanan dan Peternakan setiap minggu ketiga setiap bulannya. 

Bertempat di Taman Surya, Balaikota, Minggu (21/5), puluhan UKM menjajakan produk mereka. Tak hanya UKM, berbagai komunitas juga turut meramaikan Gelar Produk Pertanian, Perikanan dan Peternakan. 

Antin Kusmira, Kepala Seksi Tanaman Pangan dan Holtikultura Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian kota Surabaya mengatakan, dalam minggu pertanian keempat tahun ini melibatkan sebanyak total 60 UKM, komunitas hiroponik, komunitas satwa, anggrek dan tanaman hias, pupuk petrokimia. 

Lebih lanjut Antin menjelaskan, UKM yang hadir merupakan UKM yang menjual sayuran segar, olahan produk pertanian, perikanan dan peternakan. Ia mencontohkan, UKM pertanian menjual tempe, semanggi, botok sayur, jus Ocra dan sebagainya.

Sedangkan UKM di bidang perikanan menyediakan krupuk, bandeng tandu, wader dll. Untuk UKM bidang peternakan menjual bakso, daging, susu pasteurisasi, telur asin dan sebagainya. UKM merupakan perwakilan seluruh kecamatan binaan Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian kota Surabaya. 

Antin menambahkan, dengan adanya minggu pertanian diharapkan dapat memfasilitasi dan mempromosikan UKM langsung kepada masyarakat. Melalui minggu pertanian ini pula dapat memutuskan rantai tengkulak agar harga menjadi murah. Minggu pertanian ini digelar rutin tiap minggu ketiga dan peserta mendapati peningkatan omset. Harapannya UKM menjaga rutinitas dan disiplin waktu, tidak menaikkan harga yang terlalu tinggi. 

Dalam kesempatan tersebut pengunjung dapat menikmati harga murah dari PD Pasar Surya. Seperti beras dengan persediaan 750kg dijual 45rb/5kg, gula dengan persediaan 300kg dijual 12rb/kg, minyak goreng 20 karton dijual 12rb/kg. Masyarakat juga dapat mengakses bibit cabe, tomat, terong, dan ocra dengan jumlah total sekitar 1000 bibit. (p/ab)