nusakini.com-Jakarta-Bek sayap Persija Jakarta, Ismed Sofyan dikenal memiliki gaya bermain yang ngotot selama membela Macan Kemayoran. Ismed selalu tampil dengan energi luar biasa ketika mendapatkan kepercayaan tampil dari pelatih. Bahkan tak jarang, ia tampil meledak-ledak agar semangat juang timnya kembali terangkat.

Di balik itu, pemain asal Aceh ini mengatakan alasan penampilan tak kenal lelahnya tersebut selama berkarier di Persija. Hal itu dilakukan oleh Ismed karena ingin memberikan penampilan terbaik untuk tim yang ia bela terutama bisa menghadirkan kemenangan bagi tim. 

“Sudah ditanamkan dalam diri saya jika saya membela tim prinsip saya tidak ingin tim saya kalah. Artinya saya bisa memberikan seribu persen di atas lapangan,” ujar Ismed. 

Tidak jarang karena permainannya banyak orang mengira, pemain bernomor 14 ini memiliki karakter keras di luar lapangan. Akan tetapi justru sangat kontradiktif sehingga tidak bisa disamakan. 

“Tentunya sangat berbeda jika lapangan kita harus memberikan segalanya makanya saya dikenal dengan karakter yang keras. Namun kalau orang yang mengenal saya pribadi saya di luar lapangan tentunya jauh berbeda,” tutupnya. 

Maka dari itu pemain yang sudah sembilan belas tahun membela Persija itu pun meminta semua orang tidak menilai pemain sepak bola hanya dari cara bermainnya. Mengingat setiap pemain sepakbola pasti memiliki karakter berbeda baik di dalam maupun di luar lapangan.(p/ab)