Menteri Susi Sebut Indonesia Sudah Jadi Negara Eksportir Ikan Tuna Terbesar di Dunia

By Admin


nusakini.com - Jakarta - Capaian kinerja Kementerian Kelautan dan Perikanan selama 4,5 tahun pemerintahan Jokowi-JK terbilang cukup kinclong. Salah satu keberhasilannya adalah menjadikan Indonesia sebagai negara eksportir ikan tuna terbesar di dunia. 

Hal ini diungkapkan Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) Susi Pudjiastuti saat ditemui di Universitas Sahid Jakarta, Selasa (9/4/2019).

“Tiga minggu lalu dunia kasih lebel sebagai supplier besar tuna dunia adalah Indonesia," kata Menteri Susi.

Menurutnya, selama ini Indonesia tidak pernah masuk dalam negara ekskportir terbesar di dunia. Namun, saat ini Indonesia justru melesat menjadi raksasa penyuplai ikan tuna terbesar.

Tentu saja dalam keberhasilan ini, campur tangan pemerintah pun turut andil di dalam sektor perikanan. Apalagi, ini juga didukung dengan kekayaan laut Indonesia yang cukup luas dan melimpah.

"Dulu tidak ada nama Indonesia. Tapi kita bisa. Sekarang nelayan, dengan mudah mancing dapat tuna realita tidak terbantahkan. Kita pemasok terbesar," imbuhnya.

Selain tuna, Indonesia juga menjadi pemasok kepiting laut nomor satu di Amerika Serikat. Menurutnya, dengan capaian-capaian tersebut juga menjadikan neraca perdagangan perikanan Indonesia berada diurutan nomor satu di Asia Tenggara.

Menteri Susi pun mengimbau agar masyarakat secara bersama-sama memelihara laut Indonesia. Sehingga, kekayaan alam yang melimpah ini tidak dapat terjaga dengan baik. "Laut perikanan kalau kita jaga ikannya akan produktif termasuk ekspor”, pungkasnya. (b/ma)