Menteri Basuki Kunjungi Rumah Pintar Korfakor di Raja Ampat

By Admin

nusakini.com--Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono didampingi Ibu Kartika Basuki mengunjungi Rumah Pintar Korfarkor (Ayo Belajar) di Kabupaten Raja Ampat, kemarin.

Kunjungan tersebut dilakukan usai Menteri Basuki melakukan groundbreaking perumahan bagi PNS, TNI/Polri dan Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR) di Kabupaten Sorong. 

Rumah pintar dibangun atas kerja sama antara Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan serta Kementerian PUPR. 

Menteri Basuki dalam sambutannya mengungkapkan bahwa dalam mengelola Rumah Pintar ini memang tidak mudah. "Jadi saya berikan apresiasi kepada pengelola Rumah Pintar ini," ujar Menteri Basuki. 

Dirinya mengakui kondisi Rumah Pintar tersebut sangat rapih dan bersih. "Untuk itu pertahankan kebersihannya dan untuk mempertahankannya diperlukan pendidikan yang keras," katanya. 

Dalam kesempatan tersebut, Menteri Basuki menyerahan buku reporter cilik dengan judul "Pemimpin Masa Depan". Penyerahan tersebut secara simbolis diberikan kepada empat Sekolah Dasar (SD) serta Rumah pintar. 

Rumah pintar yang menempati lahan seluas 600 hektar tersebut diresmikan seiring dengan digelarnya event Sail Raja Ampat pada 2014 lalu. 

Sementara Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Raja Ampat, Marta Saradi dalam laporannya menyampaikan bahwa Rumah Pintar Korfakor artinya dalam bahasa daerah disini adalah Ayo Belajar. "Ungkapan yang sifatnya mengajak untuk belajar," ucapnya. 

Rumah pintar tersebut memiliki fasilitas lengkap yang dapat diakses oleh masyarakat di Raja Ampat karena Rumah pintar ini terdiri dari sentra baca, sentra panggung, sentra audio video, sentra komputer dan sentra kriya. Sentra baca di Rumah Pintar Kofarkor dilengkapi dengan 5.000 eksemplar buku serta terdapat lima orang sebagai pengelolanya. (p/ab)