Menkominfo Saksikan Cubeacon Terima Gold Winner ASEAN ICT Award

By Admin


nusakini.com - Pada The 16th ASEAN Telecommunications and Information Technology Ministers Meeting and Related Meetings, di Brunei Darussalam, Jumat (25/11/2016) diumumkan ASEAN ICT AWARDS. Dalam kesempatan tersebut wakil dari Indonesia, Cubeacon merebut Juara 1 Gold Winner Asean ICT Awards kategori Privat Sector.

Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara yang didampingi Sekretaris Jenderal Farida Dwi Cahyarini menyaksikan penerimaan Award tersebut. Cubeacon merupakan sebuah startup yang bergerak di bidang iBeacon, Backend as a Services (Baas), dan hardware sekaligus Cubeacon Box, milik PT. Eyro Digital Teknologi.

Cubeacon merupakan perangkat pemancar bluetooth berbentuk kubus kecil. Di dalamnya tersimpan chip Bluetooth 4.0 yang dapat menjangkau perangkat mobile dalam radius 100 meter serta baterai kancing standar dengan estimasi daya tahan hingga dua tahun.

Manfaat bagi pebisnis dapat menyebarkan informasi promosi produk atau layanannya dengan praktis, mudah dan efektif. Sementara untuk penggunaan pribadi dapat berfungi sebagai tracker atau pencari jejak. Misalnya jika diletakkan dalam tas dan tas itu hilang, maka cubeacon dapat membantu melacak posisi tas itu dengan menggunakan aplikasi Cubeacon pada smartphone. (p/mk)