Menggali Potensi Indonesia dengan Kirab Pemuda 2018

By Admin

nusakini.com--Menpora Imam Nahrawi memberikan pembekalan pada peserta Kirab Pemuda 2018, di Wisma Soegondo, PP-PON, Cibubur, Jakarta Timur, Kamis (30/8) malam. Sebagai generasi penerus bangsa, komitmen dan tanggung jawab menjadi nilai penting yang harus dipegang teguh. 

  Peserta Kirab Pemuda tahun ini sejumlah 100 orang yang terdiri dari 68 perwakilan provinsi (2 orang per provinsi), 20 dari unsur OKP, dan sisanya 12 orang panitia pendamping dari alumni, dokter, dan perangkat lainnya.  

  Hal penting yang ditekankan Menpora dalam pembekalan adalah bagaimana memanfaatkan waktu yang singkat untuk dapat menggali potensi yang ada dari perjalanan menyatukan bangsa. "73 hari adalah waktu yang singkat, meski demikian kalian sebagai pemuda harus mampu menggali nilai dan potensi yang ada di masing-masing titik singgah," tegas Menpora.  

  Ada tugas yang harus diemban selama keliling Indonesia, yaitu mencatat dan membuat cerita aneka ragam yang ditemui baik berupa masukan dari masyarakat atau hal-hal penting yang dapat dikembangkan khususnya bidang pemuda dan olahraga. 

  "Kedepan pemerintah akan membentuk Badan Pencariaan Talenta dalam bidang apapun. Nah saya titip coba temukan talenta-talenta muda yang berserak di tanah air, seperti bila menemukan postur dan fisik anak yang berpotensi sebagai atlet, tolong catat dengan detail dan nanti laporkan. Saya akan tagih nanti catatan-catatan itu, karena esensi pemuda terletak pada komitmen dan tanggung jawab yang diembannya," imbuh Menpora. 

  Pembekalan kali ini semakin menarik saat uji kepercayaan diri peserta untuk tampil kedepan, memperkenalkan diri, berbagi hal positif yang dilakukan, hingga menjawab pertanyaan seputar kebangsaan dan nasionalisme."Motivasi saya ikut Kirab Pemuda karena saya cinta Indonesia," jawab Annisa peserta dari Jateng saat ditanya oleh Menpora. 

  Suasana semakin hidup dan makin semangat ketika Menpora mengajak semua peserta menyanyikan Lagu Kebyar-Kebyar (Gombloh) dan Lagu Via Vallen "Meraih Bintang" yang mengobarkan para atlet dan seluruh anak bangsa sehingga Asian Games 2018 sukses.  

  Peserta semakin riang gembira saat Menpora memberikan hadiah bola dan jaket bagi peserta yang berhasil dengan baik menjawab pertanyaan yang diajukan. Hadir, Stafsus Bidang Komunikasi dan Kemitraan Zainul Munasichin, Asdep Peningkatan Kreatifitas Pemuda Djunaedi, para pembina dan panitia. (p/ab)