Menengok Cucu, KH. Ma'ruf Amin Disambut Ribuan Pendukungnya

By Abdi Satria


nusakini.com-Jakarta - Di tengah kesibukannya melakoni safari politik sebagai Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor urut 01 berpasangan dengan Ir. Joko Widodo, Prof. Dr. KH. Ma'ruf Amin masih menyisihkan waktu untuk melepas kerinduan dengan cucunya. Pagi tadi, Abah KMA, begitu KH. Ma'ruf Amin biasa disapa, tiba-tiba datang ke Jalan Kebon Nanas V, Grogol Utara, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan. Sudah cukup lama Abah KMA tidak bertemu tiga cucunya, M. Syaikhon, Kayla, dan M. Syaqiq, anak dari pasangan Hj. Siti Hannah dan H. M. Syahid. "Sudah cukup lama tidak bermain dengan cucu karena saya sekarang JARUM SUPER (Jarang di Rumah Suka Pergi) karena harus menjalani rangkaian kegiatan kampanye yang padat. Alhamdulillah, lagi ada waktu saya datang. Saya terkejut ternyata disambut ribuan jama'ah yang merupakan pendukung 01. Ini anugerah yang patut disyukuri," kata KH. Ma'ruf Amin.

Abah KMA yang awalnya hanya sekadar mampir, didaulat ribuan pendukung untuk memberikan tausiah kebangsaan. Kebetulan di rumah sang anak, Siti Hannah bersama H.M. Syahid, sang suami sedang digelar acara Istighosah Kubro untuk keselamatan bangsa dan juga Peringatan Isra' Mi'raj. Hadir dalam kegiatan tersebut KH. Zuhri Ya'kub, KH. Zaky Mubarok, Qori nasional asal Papua, Abdullah Sengkang Guriam SQ, dan Hadad Alwi. "Saya minta doa para jamaah semua yang hadir dan memberikan dukungan semoga Allah SWT memberikan kemudahan dan kesuksesan bagi saya dan Pak Jokowi untuk memenangkan kontestasi Pilpres. Tinggal 10 hari lagi. Kami harus terus bekerja keras meyakinkan masyarakat Indonesia dengan sejumlah program serta visi misi yang telah dibuat," kata Abah KMA. "Pilpres itu pesta demokrasi. Yang namanya pesta harus dijalankan dengan keriangan dan kegembiraan. Seperti. Masyarakat Kebon Nanas saat ini semua ceria dan tersenyum bahagia. Pilpres bukan perang. Tapi, kontestasi. Jaga ukhuwah islamiyah, ukhuwah wathoniyah dan ukhuwah insaniyyah," Abah KMA menegaskan.

Ribuan pendukung Abah KMA yang hadir memberikan kejutan dengan yel-yel penyemangat kemenangan. Mereka juga mengibas-ngibaskan kipas bernomor 01 dan gambar Ir. Joko Widodo dan Prof. Dr. KH. Ma'ruf Amin. "Saya berjuang ikut kontestasi Pilpres bersama Pak Jokowi bukan untuk saya. Tapi, untuk generasi masa depan bangsa. Yakinlah bersama 01 Indonesia Hebat, Indonesia Maju," Abah menegaskan.

Abah KMA tidak lama mampir menengok cucunya. Hanya 30 menit. Selanjutnya langsung pamitan dan menuju ke Pondok Pesantren Ash-Shidiqiyyah, lalu mengiso acara seminar Ma'ruf Aminomic dan terbang ke Lamongan untuk kampanye terbuka. "NKRI Harga Mati. Dukung Kiai Sampai Jadi," begitu yel-yel para pendukung Abah KMA melepas kepulangan sang ulama idola sekaligus teladan masyarakat yang merupakan tokoh pemersatu bangsa.(p/ab)