Maurizio Sarri Pelatih Hebat, Tapi Bukan Kelas Dunia

By Admin


nusakini.com - Mantan bintang Chelsea dan Napoli Samuele Dalla Bona ragu Maurizio Sarri akan mengecap sukses di Liga Primer Inggris.

Juru taktik berusia 60 tahun itu, yang santer disebut-sebut bakal meneruskan tongkat estapet kepelatihan Antonio Conte di Stamford Bridge, belum sekali pun mencicipi trofi juara bersama Partenopei.

Pertimbangan ini yang membuat Dalla Bona ragu dengan kapabilitas Sarri menangani tim sekelas The Blues.

"[Sarri] memainkan sepakbola yang bagus sepanjang waktu," ujar Dalla Bona.

"[Napoli] memiliki sistem yang bagus, tetapi Juventus mampu bermain dengan gaya buruk mereka, akan tetapi masih menjadi juara setiap musimnya."

"Saya menilai, Sarri perlu membuat langkah terakhir dengan menjadi juara dan pelatih top. Dia pelatih yang hebat, tetapi dia bukan pelatih kelas dunia karena dia belum memenangkan apa pun. Itu artinya dia tidak berada di level top."

"Saya senang melihat sepakbola menarik, tapi pada akhirnya jika Anda tidak menjadi juara tetapi memainkan gaya sepakbola yang indah, itu tidak ada artinya." (fft/om)