Lionel Messi Pantas Mengangkat Trofi Piala Dunia

By ommed


nusakini.com - Penjaga gawang Argentina Oscar Ustari mengaku akan tidak adil jika Lionel Messi tidak dapat menikmari sukses di Piala Dunia sebelum kariernya berakhir. Bintang Barcelona ini memang kesulitan mereplika sukses yang ia nikmati di klub saat harus membela timnas. Alhasil, ia belum pernah mengangkat trofi bersama Albiceleste di level senior.  

Messi cuma mampu membawa Argentina finis runner-up di Piala Dunia 2014 dan dua Copa America 2015 serta 2016, yang membuatnya sempat pensiun sementara dari tugas internasional. Saat kembali pun, Messi harus menyaksikan Albiceleste tersingkir di babak 16 besar Piala Dunia 2018 sebelum menempati posisi tiga Copa America 2019.  

Ustari, yang bermain bersama Messi di Olimpiade 2008 ketika Argentina sukses membawa pulang medali emas, percaya pemain 32 tahun ini pantas mengangkat Piala Dunia sebelum benar-benar undur diri dari lapangan hijau. 

"Saya tidak ragu jika Messi tidak juara dunia, maka sepakbola akan tidak adil," kata Ustari kepada Radio Mitre.

"Meragukan Messi adalah omong kosong. Sesuatu bisa berjalan dengan baik atau tidak, tapi saya dapat mengatakan kepada Anda bahwa saya melihatnya menangis seperti anak kecil karena apa yang terjadi di tim nasional. Sangat sulit berada di posisinya.

"Saya ingat di Copa America 2011 saya dalam pemulihan cedera lutut, ketika mereka kalah, saya melihat Messi di Ezeiza Venue dan saya melihat dia tidak seperti sebelumnya, dia sangat hancur."  (gi/om)