Leo Duarte, Rekrutan Jitu Rossoneri

By ommed


nusakini.com - Dida optimistis Leo Duarte, rekrutan anyar AC Milan, bisa dengan mudah menaklukkan Serie A Italia.

Mantan kiper AC Milan dan timnas Brasil Dida meyakini, Rossoneri telah membuat transfer jitu dengan mendatangkan Leo Duarte dari Flamengo.

Tak banyak yang mengenal bakat 'anak emas' dari Brasil ini, tetapi Milan berani membayar sang pemuda senilai €11 juta.

Sebelum merapat ke San Siro, Duarte juga ditaksir klub-klub ambisius seperti AS Roma dan Bayer Leverkusen. Tetapi akhirnya Milan berhasil mendatangkannya. Dida menilai bekas klubnya telah membuat langkah tepat.

"Dia harus beradaptasi dengan sepakbola Italia, tapi dia adalah bek bagus yang telah tampil sangat gemilang musim lalu," tutur Dida kepada Gazzetta dello Sport.

"Tentu saja, dia harus mempelajari pedoman taktikal dengan baik, tapi akhir-akhir ini di Brasil terjadi kemajuan pesat dalam mengajarkan fase pertahanan," lanjutnya.

"Leo, dalam hal nilai jual, tidak diragukan lagi jadi rekrutan bagus bagi Milan. Akan lebih mudah bagi seorang bek untuk beradaptasi terhadap liga Italia dibandingkan bagi seorang striker. Dia punya kelebihan di kecepatannya, menggabungkan dengan kualitasnya, yang cukup menonjol," pungkas Dida. (gi/om)