Lawan Napoli, Juventus Dipastikan Tanpa Federico Chiesa

By ommed


nusakini.com -  Juventus dipastikan tak bakal diperkuat oleh bintang andalannya, Federico Chiesa, dalam laga pekan ke-3 Liga Italia 2021/2022 kontra Napoli.

Chiesa dipastikan tak bakal dimainkan oleh Juventus dalam lawatan mereka ke San Paolo/Stadio Diego Maradona, markas Napoli, pada pekan ke-3 Liga Italia 2021/22, Sabtu (11/09/21) Malam.


Lewat rilis resminya, Juventus menyatakan jika Chiesa tak akan bermain dalam laga kontra Napoli meskipun hasil pemeriksaan medis di J Medical menyebutkan jika dirinya tak mengalami masalah serius pada ototnya.

“Hasil pemeriksaan pada Federico Chiesa di J Medical menunjukkan jika dirinya tak memiliki masalah cedera serius,” tulis Juventus dalam rilis resminya.

Namun, untuk menghindari risiko cedera yang bisa ia alami, Juventus dilaporkan memilih untuk tidak menurunkan Chiesa di laga kontra Napoli.

Chiesa dikabarkan baru bisa kembali merumput untuk Juventus di laga perdana Liga Champions 2021/22 Grup H kontra Malmo, Rabu (15/09/21).


Tanpa kehadiran Chiesa, Massimiliano Allegri kemungkinan besar akan bermain dengan formasi 4-4-2. Dejan Kulusevski diprediksi bakal menggantikan peran Chiesa di sektor kanan Juventus dalam lawatan mereka ke markas Napoli di pekan ke-3 Liga Italia 2021/22.


Absennya Federico Chiesa menjadi pukulan telak untuk Juventus. Pasalnya, Bianconeri tengah berusaha untuk mencari tiga poin perdana demi mengatrol posisi mereka di tabel klasemen sementara Liga Italia 2021/22.

Juventus tercatat belum meraih kemenangan dalam dua laga perdana mereka di Liga Italia 2021/22. Mereka sementara ini terseok di posisi ke-12 hasil dari 1 kekalahan dan 1 hasil imbang. (is/om)