KWT Hijau Lestari Pulau Panggang Panen 11 Kilogram Sayuran

By Al


nusakini.com - Jakarta - Kelompok Wanita Tani (KWT) Hijau Lestari Kelurahan Pulau Panggang, Kecamatan Kepulauan Seribu Utara, yang merupakan binaan Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) Kepulauan Seribu berhasil memanen 11 kilogram sayuran dari Taman Hidroponik di RT 03/05, Pulau Pramuka.

Kasi Pertanian dan Ketahanan Pangan Suku Dinas KPKP Kepulauan Seribu, Parsan mengatakan, sayuran yang dipanen merupakan hasil tanam sekitar 30 hari lalu.

"Kita panen kangkung dan pakcoy dari dua rak hidroponik," ujarnya

Menurutnya, hasil panen dipasarkan kepada warga sekitar dengan harga per bungkus Rp 15 ribu untuk kangkung dan Rp 20 ribu untuk pakcoy.

"Hasil penjualan akan digunakan untuk pembelian kembali bibit dan pupuk. Kita berharap pola tanam seperti ini bisa lebih dikembangkan di masing-masing rumah sehingga dapat membantu pemenuhan gizi keluarga serta menurunkan angka stunting di Kepulauan Seribu," tandasnya.