nusakini.com - Kunjungan yang dilakukan murid sekolah di Jakarta ke Monumen Nasional (Monas) masih perlu ditingkatkan.


Pasalnya, selain bernilai edukatif, kunjungan ini bisa menjadi sarana promosi Monas itu sendiri.


Sekretaris Komisi B DPRD DKI Jakarta, Darussalam menuturkan, untuk merealisasikan hal ini diperlukan koordinasi lintas Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD).


"Dinas Pendidikan berperan sebagai penggerak dan Dinas Perhubungan yang memfasilitasi kendaraan antar jemput menggunakan bus sekolah," kata Darussalam.


Menurutnya, setelah melakukan kunjungan, pelajar tersebut diharapkan ada keinginan untuk berwisata lagi bersama keluarga atau saudara.


"Ini satu bagian dari promosi. Manfaatkan fasilitas yang ada dan perlu ada sinergisitas antar SKPD," katanya.


Sementara, Kepala UPK Monas, Munjirin mengatakan, pihaknya menyambut baik usulan dewan tersebut. Sebab, setiap hari selalu ada kunjungan murid sekolah ke Monas yang mayoritas berasal dari luar Jakarta.


"Kami mempersilakan murid sekolah dari mana saja berkunjung ke Monas. Bahkan, selama kunjungan murid akan didampingi oleh pemandu wisata," tandasnya.(pr/kj/al)