Kualitas Bangsa Ditentukan oleh Kualitas Keluarga

By Admin

nusakini.com-- Masih dalam rangka bulan Syawal, serta untuk mempererat silaturahmi, Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (KESDM) dan Organisasi Wanita Sektor ESDM, Senin (25/7) adakan halal bihalal dengan tema 'Saat Membangun Keluarga yang Lebih Berkualitas'. 

Kegiatan yang bertempat di Gedung Sekretariat Jenderal KESDM ini dihadiri oleh Menteri ESDM beserta istri, para pejabat Eselon I di lingkungan Kementerian ESDM. Selain itu, hadir pula pengurus DWP KESDM, serta perwakilan pengurus organisasi wanita sektor ESDM.  

Dalam sambutannya, Menteri Sudirman menyampaikan betapa pentingnya hidup seimbang yang sehat secara fisik dan psikologis. "Bersyukur atas segala hal yang kita peroleh karena ESDM ini berisi orang-orang yang berkualitas, memiliki akses pendidikan yang mudah, dan tingkat ekonomi yang tinggi. Sehingga, kita harus mampu memberikan yang terbaik buat masyarakat." 

Spiritualitas dalam menjalankan tugas juga merupakan komponen penting yang harus diperhatikan, sehingga apa yang kita kerjakan akan lebih bermakna dan bukan hanya sekedar malayani pimpinan atau menjalankan tugas dan fungsi. Keberhasilan itu akan menjadi amalan yang tiada putus. 

Fatiah Teguh Pamudji selaku Ketua DWP KESDM menyampaikan betapa pentingnya aspek keluarga dalam kehidupan. "Kualitas bangsa ditentukan oleh kualitas keluarga; yaitu sejahtera, sehat, maju, mandiri, berwawasan ke depan, bertanggungjawab, harmonis, dan bertaqwa kepada Tuhan YME,” ungkapnya. 

Penasehat DWP KESDM, Astried Swastika juga mengungkapkan hal senada. “Membentuk keluarga yang berkualitas adalah proses terus-menerus, tiada henti. Orang tua juga harus terus belajar dalam mendidik anak, sehingga anak-anak bisa bertumbuh dengan baik,” ujar Astried.  

Menutup sambutannya, Menteri Sudirman mengatakan bahwa masa depan yang cerah adalah masa depan perbaikan, transparansi, dan profesionalisme.(p/ab)