Komisi V DPR Tinjau Kesiapan Angkutan Natal dan Tahun Baru di Pelabuhan Benoa

By Admin


nusakini.com - Rombongan Komisi V DPR RI melakukan kunjungan ke Pelabuhan Benoa dalam rangka meninjau persiapan angkutan Natal tahun 2016 dan Tahun Baru 2017. Rombongan disambut oleh Direktur SDM dan Umum Pelindo III Toto Heliyanto didampingi oleh Sekper Pelindo III Yon Irawan dan KSOP Benoa Supriyono. Kunjungan tersebut merupakan site visit terakhir pada (13/12) setelah sebelumnya meninjau Bandar Udara Ngurah Rai dan Terminal Ubung.

Arus penumpang di Pelabuhan Benoa menjelang Natal dan Tahun Baru diperkirakan akan melonjak pada jumlah tertinggi pada minggu ke tiga Bulan Desember sebanyak 4.117 penumpang. Untuk mengantisipasi lonjakan arus penumpang tersebut PT Pelni telah menyiapkan sejumlah kapal yaitu KM. Tilongkabila, KM. Awu, KM. Leuser dan KM. Wilis. Penambahan jumlah ship call akan dilakukan untuk KM. Awu dan KM. Leuser untuk menambah rute pelayaran karena kebanyakan penumpang menuju ke daerah timur.

 “Pelindo III akan memperhatikan kenyamanan penumpang di terminal penumpang Pelabuhan Benoa, terutama pada arus penumpang angkutan Natal dan tahun baru ini,” ujar Toto.

 Sesuai dengan instruksi dari Kementerian Perhubungan RI, selama tanggal 18 Desember 2016 sampai dengan 8 Januari 2016 akan dibentuk Posko Angkutan Natal dan Tahun Baru yang merupakan posko gabungan dari instansi yang ada di Pelabuhan Benoa yaitu KSOP Pelabuhan Benoa, Pelindo III, Polsek KP3, Kantor Kesehatan Pelabuhan, Pelni, Angkatan Darat dan Angkatan Laut. Posko tersebut bertujuan agar memudahkan koordinasi antar instansi untuk memperlancar dan mengamankan arus penumpang selama libur Natal dan Tahun Baru. (p/mk)