Klopp Sambut Positif Ketertarikan Barcelona Pada Coutinho

By Admin


nusakini.com - Manajer Liverpool Jurgen Klopp tidak ingin berbicara banyak tentang masa depan Philippe Coutinho di Anfield, di tengah laporan bahwa klub La Liga Barcelona tertarik untuk mendatangkan pemain itu ke Camp Nou.

Barcelona dikabarkan tengah memantau perkembangan situasi Coutinho di Liverpool saat ini. Pemain asal Brasil itu terus menjadi bintang di Merseyside dan telah berhasil mencetak sembilan gol dan menyumbang enam assist untuk membantu Liverpool duduk di posisi keempat klasemen Premier League musim ini.

Dan Klopp yakin Coutinho akan tetap bertahan di Liverpool, dengan bersikeras bahwa mantan pemeain Inter itu senang berada di klubnya saat ini.

“Saya tidak khawatir karena saya pikir Phil benar-benar cocok di sini dan bermain dengan nyaman di sini,” ujar Klopp menjelang pertandingan melawanWest Bromwich Albion di kompetisi Premier League. 

“Saya pikir itu sebenarnya positif, ketika ada ketertarikan dari klub lain. Itu menunjukkan bahwa dia bermain dengan baik. Phil telah mengalami masa-masa sulit dengan cederanya, sempat kesulitan untuk menemukan kembali performa terbaiknya, dan saya akan mengatakan itu adalah hal yang normal,” lanjut Klopp.

“Dalam tiga pertandingan terakhir, Anda dapat melihat, ketika ia berada dalam performa yang ideal, seberapa besar perbedaan yang bisa dia ciptakan dalam sebuah permainan. Itu adalah hal yang sangat bagi kami. Tapi saya tidak peduli tentang Barcelona, jujur saja, karena pemain telah menunjukkan bahwa mereka benar-benar ingin menjadi bagian dari tim untuk beberapa tahun ke depan,” pungkasnya.

Gaya bermain Coutinho yang cepat dan cerdas memang dipandang cocok untuk diaplikasikan di permainan Barcelona. Selain itu, Barcelona memiliki Neymar di skuat mereka yang merupakan teman dekat dari Coutinho. 

Keduanya mampu menunjukkan kekompakan saat bermain bersama di tim nasional Brasil. Baik Neymar maupun Coutinho berperan besar untuk membawa Brasil memuncaki klasemen CONMEBOL di kualifikasi Piala Dunia 2018, dan dengan keunggulan sembilan poin mereka atas Kolombia yang menempati posisi kedua, Tim Samba tinggal menunggu waktu untuk melaju ke putaran final di Rusia tahun depan. (sb/om)