Kementerian ESDM Ajak Kementerian Lain Sukseskan Program Indonesia Terang

By Admin


nusakini.com - Jakarta - Ketua Tim Percepatan Pengembangan Energi Baru Terbarukan (P2EBT) William Sabandar Kementerian Energi Dan Sumber Daya Mineral (ESDM), dalam acara Sosialisasi Program Indonesia Terang (PIT) di Kantor Sekretariat Jenderal Kementerian ESDM, Selasa (26/4/2016) mengatakan, faktor penting untuk mensukseskan program menerangi 12.659 desa tertinggal adalah adanya keterlibatan Kementerian dan Lembaga terkait.

“Program ini adalah program Indonesia, artinya program kita bersama. Kementerian ESDM hanya mengambil peran sebagai inisiator PIT", ujar William.

William mengajak Kementerian dan Lembaga terkait untuk terlibat aktif dalam perencanaan, pelaksanaan, serta pemantauan Program Indonesia Terang.

“sesuai mottonya “Bekerja Bersama untuk Melistriki Desa Tertinggal dengan Energi Baru dan Terbarukan”, semangat bekerja bersama untuk mensukseskan PIT diharapkan dapat tumbuh di lingkungan pemerintahan di Indonesia,” tambah Wiliam.

Lanjut William, Implementasi PIT sejauh ini telah melibatkan tidak hanya tim dari Kementerian ESDM, namun juga dari Badan Pusat Statistik (BPS) untuk menentukan jumlah desa yang perlu untuk dilistriki. Kementerian ESDM bersama-sama dengan PLN telah melakukan analisis geospasial.

“Data yang dimiliki oleh PLN dikonsolidasikan dengan data yang dimiliki oleh Kementerian ESDM, dan ternyata grid PLN sebenarnya sudah masuk cukup jauh ke desa namun di pulau terluar masih sulit untuk dijangkau,” tambah William.

William kemudian menegaskan, Kementerian ESDM berharap bahwa mulai saat ini, semua perencanaan listrik desa, oleh semua Kementerian/Lembaga yang memiliki anggaran untuk melistriki desa dapat bekerja sama dan berkoordinasi dengan baik. Tim PIT sedang menyusun standardisasi pedoman teknis sehingga dalam pelaksanaan program kelistrikan desa dapat mengacu pada pedoman tersebut.(if/mk)