Kemenag Sulsel Gelar Zikir dan Doa Bersama Untuk Menyambut HAB Ke-71

By Admin

nusakini.com--Masih dalam rangkaian kegiatan menyambut Hari Amal Bhakti Kementerian Agama yang ke-71 tingkat Provinsi Sulawesi Selatan,  Senin (2/1) jajaran Kemenag Sulsel gelar zikir dan doa bersama di Masjid Al Ikhlas Kanwil Kemenag Sulsel. 

Zikir yang dilaksanakan setelah shalat magrib berjamaah ini dipimpin oleh KH. Masykur Yusuf dan dihadiri Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Prov. Sulsel Drs. H. Abd. Wahid Tahir, M. Ag., para pejabat eselon III dan IV termasuk Kakan Kemenag Kabupaten/Kota, serta seluruh karyawan karyawati PNS maupun Honorer Kanwil Kemenag Sulsel. 

Kegiatan zikir tersebut dilaksanakan sebagai wujud syukur kepada Allah SWT atas segala nikmat yang diberikan sehingga Kementerian Agama bisa mencapai usia ke-71 tahun. Disamping itu, zikir dan doa ini menjadi sarana untuk mendekatkan diri kepada Allah guna menumbuhkan rasa ikhlas dalam melaksanakan tugas dan tanggungjawab sebagai aparatur Kementerian Agama sesuai dengan motto Ikhlas Beramal. 

Zikir dan doa ini diakhiri dengan shalat isya dan makan malam berjamaah sehingga semakin nampak persatuan serta kebersamaan yang terbingkai dalam jalinan silaturahmi dan kekeluargaan sesama aparatur Kementerian Agama. (p/ab)