Kantor Kelurahan Petojo Selatan Sediakan Kolam Ikan Terapi
By Al
nusakini.com - Jakarta - Kantor Kelurahan Petojo Selatan, Gambir, Jakarta Pusat menyediakan fasilitas kolam terapi ikan (fish spa) bagi warga sekitar.
Kolam seluas sembilan meter persegi yang juga dilengkapi air mancur ini akan diisi ikan garra rufa dari Turki.
"Ide awalnya itu saya cari cara supaya bikin kantor kelurahan ini menarik. Jadi warga senang datang ke sini," ujar Arief Biki, Lurah Petojo Selatan
Biki menginginkan kantor kelurahan ini tidak hanya dijadikan tempat untuk mengurus administrasi. Tapi juga ruang berkumpul dan berinteraksi warga.
"Mimpi saya itu kantor kelurahan bisa jadi pusat interaksi warga," tuturnya.
Ia menjelaskan, pembangunan kolam ini melibatkan enam petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) Kelurahan Petojo Selatan. Proses pengerjaannya sendiri memakan waktu sepekan
"Rencana mau pelihara 400 ikan jenis garra rufa di kolam. Warga bisa menikmati terapi ikan di sini secara gratis," tandasnya.