Kantor Kelurahan di Jakpus Gelar Layanan Vaksinasi di Akhir Pekan
By Al
nusakini.com - Jakarta - Empat kantor kelurahan di wilayah Jakarta Pusat mulai menggelar layanan vaksinasi setiap akhir pekan.
Wali kota Jakarta Pusat, Dhany Sukma mengatakan, saat ini kantor kelurahan yang telah difungsikan menjadi tempat vaksin pada akhir pekan di antaranya, Kelurahan Johar Baru, Kebon Melati, Kartini dan Kelurahan Karang Anyar.
Menurut Dhany, kantor kelurahan digunakan jadi tempat vaksinasi merupakan satu alternatif, jika ruang terbuka di daerah tersebut minim.
"Ruang di kantor kelurahan dapat dimanfaatkan semaksimal mungkin dalam upaya percepatan vaksinasi bagi warga," tuturnya
Sementara Camat Johar Baru, Nurhelmi Savitri menjelaskan, kantor kelurahan Johar Baru difungsikan menjadi tempat vaksin guna mendekatkan layanan vaksinasi bagi warga.
"Kami juga melakukan woro woro di masjid dan pemukiman warga untuk datang ke sentra vaksin yang digelar di kantor kelurahan," tandasnya.