Jumlah Korban Tewas Apartemen Roboh Florida Naik Jadi 90
By Nad
nusakini.com - Internasional - Empat jasad kembali ditemukan pada hari Minggu (11/7) dari reruntuhan apartemen roboh di dekat Miami, Florida. Jumlah korban tewas sekarang mencapai 90 orang.
Walikota Miami, Daniella Levine Cava menyampaikan kepada wartawan pada hari Minggu pagi bahwa di antara 90 korban, 71 dari mereka sudah diketahui identitasnya. 31 orang masih masuk daftar orang hilang.
Tiga anak merupakan bagian dari mereka yang sudah teridentifikasi.
Ketua pemadam kebakaran Miami-Dade, Alan Cominsky mengatakan bahwa pekerjaan pencarian jasad korban akan terus berlanjut hingga dua atau tiga minggu ke depan.
Pencarian korban selamat berakhir pada tengah malam hari Rabu (7/7), hampir dua minggu setelah gedung 12 lantai Champlain Towers South roboh pada tanggal 24 Juni.
Tragedi di kota Surfside ini mendesak peninjauan ulang kepada gedung-gedung lain di Miami-Dade dan sebuah gedung telah dievakuasi penduduknya.
Investigasi sedang dilakukan mengenai penyebab runtuhnya gedung di Surfside ini, dan enam keluarga telah melayangkan tuntutan terpisah.