Jelang Natal dan Tahun Baru 2017, Stok Beras di Bali Aman

By Admin

Beras Bulog (ilustrasi) 

nusakini.com - Badan Urusan Logistik (Bulog) Denpasar menjamin stok beras di Bali masih aman menjelang Natal dan Tahun Baru 2017, hal ini dikonfirmasi saat Tim Kunker Komisi IV DPR melakukan kunjungan ke Gudang Bulog Denpasar, Sabtu (12/11/2016) lalu.

Sebagaimana disampaikan Anggota Komisi IV DPR I Made Urip bahwa terkait stok pangan terutama masalah beras di Bali hampir tidak ada gejolak-gejolak yang berarti karena produktifitas beras yang dihasilkan oleh petani Bali cukup memenuhi kebutuhan di Bali kecuali petani Bali mengalami gagal panen tentu akan mempengaruhi kondisi stok beras di Bali.

“Secara umum setiap tahun di Bali tidak pernah mengalami gejolak kekurangan beras, malahan harga pemberian pemerintah terutama gabah kering panen di Bali melebihi Harga Pembelian Pemerintah (HPP),” ungkap I Made Urip yang merupakan Anggota DPR Dapil Bali.

Sementara Anggota Komisi IV lainnya, Ibnu Multazam juga menegaskan bahwa stok beras di Bali sangat mencukupi. “Kan ada 2500 ton, dan pasti akan terus bertambah, artinya bertambah itu Kadivre Bali tadi mengatakan bekerjasama dengan Kadivre Jawa Timur untuk mendatangkan beras dari Jawa Timur, baik itu untuk raskin maupun untuk cadangan beras pemerintah,” ungkap Multazam.

“Jadi kita tidak perlu resah, cadangan pemerintah cukup, untuk raskin cukup,” ungkapnya.

Disamping mengecek ketersediaan beras di Gudang Bulog Denpasar, Komisi IV DPR juga menyerahkan secara simbolis beras untuk keluarga sejahtera (rastra) kepada perwakilan masyarakat yang hadir di Gudang Bulog Denpasar. (p/mk)