Jadon Sancho Cetak Gol Perdana Di Manchester United
By ommed
nusakini.com - Manajer sementara Manchester United, Michael Carrick, mengaku girang usai Jadon Sancho mengakhiri penantian panjang untuk mencetak gol bersama Setan Merah.
Sancho membantu kemenangan Man United atas Villarreal dengan skor 2-0 pada laga kelima Grup F Liga Champions di Stadion de la Ceramica, Rabu (24/11) dini hari WIB.
Cristiano Ronaldo membuka skor pada menit ke-78, memanfaatkan blunder lini defensif tim tuan rumah. Sementara Sancho mengunci tiga poin United pada menit ke-90 lewat tendangan keras dari dalam kotak penalti.
Itu sekaligus menjadi gol perdana winger berusia 21 tahun itu bersama Man United sejak didatangkan dari Borussia Dortmund senilai £76,5 juta pada musim panas lalu.
“Dalam beberapa hal, itu adalah cara terbaik untuk menang bagi saya,” ucap Carrick pasca-laga.
"Kami harus menunjukkan karakter, kami harus menggali, harus berjuang.”
"Pertandingan terlihat seperti menjauh dari kami, setelah turun minum, dan kami kembali bersama dan pemain pengganti membuat dampak besar.”
"Hanya itu yang bisa saya harapkan: para pemain memberikan segalanya.
“Fred bermain luar biasa. Dia memenangkan bola itu kembali, yang kami inginkan, kami mencari itu. Ketika Ronaldo mendapat kesempatan, dia memaksimalkannya.”
“Untuk menyelesaikan laga dengan gol yang dicetak Jadon itu menjadi brilian. Saya tahu betapa dia sangat menyukai bola di kakinya, di ingin membuat perbedaan, di situlah saat-saat dia paling bahagia, tapi saya pikir di sisi lain permainan, dia melakukan upaya nyata untuk bertahan. ketika kami membutuhkannya. Ini adalah malam yang penting baginya,” pungkasnya.
Dengan hasil ini, Man United juga memastikan langkah ke babak 16 besar setelah menempati urutan pertama klasemen sementara dengan koleksi 10 poin.
Adapun bagi Carrick, kemenangan ini menjadikannya manajer asal Inggris pertama yang memenangkan laga pertama sebagai pelatih Setan Merah sejak Walter Crickmer pada 1931. (gi/om)