Jacksen Tiago Tenang Soal Posisinya Meski Persipura Jayapura Belum Juga Menang

By ommed


nusakini.com - Tak ada rasa khawatir dari Jacksen Tiago tentang rentetan hasil yang belum maksimal bersama Persipura Jayapura. Sosok asal Brasil itu menyebut dirinya punya alasan dengan kemenangan yang belum juga didapatkan Mutiara Hitam musim ini.

Persipura sudah memainkan tiga partai Liga 1 2021/22, dan belum ada kemenangan yang bisa diperoleh. Mereka kalah dari Persita Tangerang pada pekan pertama, lalu kembali dikalahkan Persela Lamongan, dan terakhir menangan imbang Persija Jakarta.

Kondisi Persipura memang jadi sorotan, apalagi hasil yang mereka peroleh sejauh ini. Jacksen menegaskan dirinya tak mau terbebani dengan spekulasi. "Saya rasa secara pribadi tidak pernah ada pikiran negatif dalam hati," ungkap Jacksen.


"Sampai saat ini saya sudah menjawab tanggung jawab yang diberikan kepada saya dengan baik meski hasil dari timnya belum maksimal. Tapi jelas saya punya catatan alasan kenapa sampai seperti itu," sambung eks pelatih Barito Putera itu.

Jacksen pun melihat, manajemen memahami situasi tim. "Seandainya saya diminta tanggung jawab dari manajemen atau seperti apa, saya punya jawaban, dan saya yakin manajemen akan memahami," tutur pelatih berusia 53 tahun ini.


Sebagai gambaran, Persipura musim ini adalah wajah baru karena banyak pemain muda yang dipromosikan ke tim utama. Jacksen melihat bagaimana progres dan motivasi anak-anak semakin besar setiap pekannya, apalagi ketika melawan Persija.

"Mungkin kalau kami mau lawan tim yang tidak punya nama sebesar Persija akan meremehkan. Tapi, begitu kami menghadapi Persija dan bisa bangkit saat itu, efeknya saya rasa besar," tegas sosok yang pernah membela Persebaya Surabaya itu.

Hasil melawan Persija, dengan skor 0-0 yang turut memberikan poin perdana untuk Persipura musim ini, sudah membuat Jacksen senang. "Ada peningkatan sangat signifikan. Semoga ini jadi modal agar lebih percaya diri dengan kemampuan masing-masing."

"Dan hari ini dengan Persija, kami mampu mendapat sebuah hasil lebih baik daripada sebelumnya meski belum seperti yang diinginkan, raihan maksimal. Tapi, jadi modal baik untuk anak-anak."

Hal senada dilontarkan pemain Persipura, Theo Fillo. "Seluruh tim mengucap syukur karena di dua pertandingan awal tidak meraih poin apa pun. Malam (19/9) ini bermain tanpa pemain asing dan mampu meraih poin," bebernya. (gi/om)