Jacksen F Tiago Resmi Gabung Persis Solo

By ommed


nusakini.com - Pekerjaan baru telah didapatkan Jacksen F Tiago, selepas didepak Persipura Jayapura. Pria asal Brasil tersebut ditunjuk sebagai manajer baru klub Liga 2, Persis Solo.

Pengumuman Jacksen, menjadi manajer anyar Persis sekaligus mengakhiri rumor yang berkembang dalam beberapa hari terakhir. Ia diisukan bakal menggantikan posisi Eko Purdjianto, sebagai pelatih baru Laskar Sambernyawa.

"Yang jelas, pertama saya datang dengan lingkungan yang baru, di mana saya harus adaptasi dengan bagaimana proses latihan di lingkungan ini," kata Jacksen, dikutip laman resmi klub.

"Selain itu, saya harus juga telusuri bagaimana performa tim selama ini, di mana letaknya beberapa hal yang perlu kita benahi dalam tim, dan meningkatkan intensitas komunikasi dengan staf pelatih supaya semua pelaksanaannya lebih baik lagi supaya kita benar-benar siap untuk babak 8 besar nanti," Jacksen menambahkan.


Alasan manajemen Persis, menunjuk Jacksen tak lepas dari rekam jejakanya di kompetisi sepakbola Tanah Air. Sejumlah klub pernah dipegangnya seperti Persebaya Surabaya, Barito Putera dan terakhir Persipura.

Diharapkan kedatangan Jacksen, membawa dampak positif untuk Persis. Klub yang kini saham mayoritasnya dipegang Kaesang Pangerap tersebut bertekad promosi ke Liga 1 pada musim depan.

“Kalau saya lihat dalam proses latihan cukup baik, saya belum punya bahan yang cukup akurat untuk memberi sebuah penilaian. Tapi saya rasa tolok ukur akan terjadi dalam pertandingan nanti," ucapnya.

"Kira-kira respons dari pemain terhadap kehadiran saya dalam tim ini seperti apa, maka apa yang kita lakukan dalam beberapa hari ini, apakah kita sudah bisa membawa ke pertandingan saya rasa itu akan menjadi tolak ukur untuk kita bisa menilai sejauh mana perkembangan yang terjadi dalam beberapa hari ini,” ia melanjutkan.


Sebelumnya posisi manajer Persis ditempati oleh Erwin Widianto. Setelah Jacksen dipilih, Erwin turun jabatan menjadi asisten manajer klub yang bermarkas di Stadion Manahan tersebut.

“Yang terbaik [harapannya], kita bersaing dengan tim-tim terbaik bangsa ini, saya rasa itu menjadi salah satu tujuan saya datang ke sini dan motivasi dari tim Persis untuk datangkan saya, untuk membuat tim ini lebih kuat lagi. Dengan begitu kita masuk pentas di Liga 1, kita menjadi sebuah tim yang kuat, kekuatan yang baru.” (gi/om)