Jack Wilshere Masih Menganggur, Mikel Arteta: Pintu Arsenal Selalu Terbuka

By ommed


nusakini.com - Wilshere menganggur sejak meninggalkan Bournemouth di akhir musim 2020/21, dan kini berlatih di Italia. Mikel Arteta menegaskan bahwa pintu Arsenal selalu terbuka bagi Jack Wilshere yang hingga kini masih mencari klub baru.

Wilshere memulai kariernya di Arsenal pada 2008, menjelma menjadi salah satu gelandang paling menjanjikan di dunia di bawah Arsene Wenger.

Namun cedera menghambat perkembangannya dan ia meninggalkan The Gunners pada 2018 sebelum tak mengesankan bersama West Ham dan Bournemouth, namun Arteta memberi isyarat bahwa ia akan disambut baik di Emirates Stadium.


Wilshere saat ini berstatus tanpa klub dan bos Arsenal itu dapat menawarkan tempat bernaung setelah pernah menjadi rekan satu timnya antara 2011 hingga 2016.

Ditanya apakah ia bisa mengundang mantan penggawa Inggris itu untuk berlatih bersama skuadnya, Arteta menjawab lewat konferensi pers: "[Ia adalah] seseorang yang saya kenal, yang pernah berbagi ruang ganti dengan saya."

"Seseorang yang sangat dicintai di klub oleh semua orang di sini, dan pintu kami selalu terbuka."


Dalam satu dekade, Wilshere mencatatkan 198 penampilan bagi The Gunners, dan memenangkan dua Piala FA plus satu Community Shield.

Ia juga mencetak 14 gol dan mengemas 30 assist, serta meraih 34 caps bagi Inggris di puncak penampilannya.

Wilshere dikaitkan dengan beberapa klub Inggris setelah meninggalkan Bournemouth Juni kemarin, dan kampiun Skotlandia, Rangers, juga dikabarkan tertarik atas jasanya.


Namun sang gelandang masih belum mendapatkan pekerjaan, dan berlatih bersama klub Serie B Calcio Como untuk menjaga kebugarannya.

Como tak bisa merekrut Wilshere karena klub Serie B tak diperbolehkan membeli pemain non-Uni Eropa dari luar Italia, namun ia mengaku berharap bisa menarik perhatian klub Serie A.

"Jika diberi kesempatan saya akan bergabung dengan klub Italia dengan senang hati," ujarnya kepada Gazzetta dello Sport awal bulan ini. "Pengalaman di Como positif, jadi saya rasa saya bisa beradaptasi dengan cepat." (gi/om)