Iqbal Dampingi Gubernur Nurdin Abdullah Resmikan Kantor Camat Kepulauan Sangkarrang

By Abdi Satria


nusakini.com-Makassar~ Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Selatan bekerjasama Pemerintah Kota Makassar beserta negara kincir angin Belanda akan membangun sarana air bersih bagi masyarakat di Kecamatan kepulauan Sangkarrang.  

Kecamatan Kepulauan Sangkarang adalah merupakan pemekaran dari Kecamatan Ujung Tanah Kota Makassar. Kecamatan Kepulauan Sangkarang ini terdiri dari tiga kelurahan yang berada di beberapa pulau pulau supermonde yang termasuk dalam kawasan Kota Makassar.

Gubernur Sulsel, Prof. HM. Nurdin Abdullah yang didampingi Pj Walikota Makassar Dr Iqbal S Suhaeb menjelaskan, semangat pembentukan Kecamatan Kepulauan Sangkarang adalah salah satu langkah untuk mendekatkan pelayanan kepada masyarakat, di kepulauan secara cepat.

Olehnya itu, Prof. Nurdin Abdullah berharap, setelah diresmikannya kantor kecamatan ini pemerintah Kota bisa mempermudah akses dan pelayanan publik masyarakat khususnya di pulau pulau yang termasuk dalam kecamatan Kepulauan Sangkarrang.

"Saya berpesan kepada bapak Camat, Lurah tokoh masyarakat dan masyarakat Kecamatan Sangkarrang untuk tidak segan-segan memberikan masukan kepada pemerintah provinsi mengenai kebutuhan infrastruktur masyarakat kepulauan," ungkap Prof. HM. Nurdin Abdullah dalam sambutannya, usai meresmikan kantor Camat Baru kepulauan Sangkarrang, Jumat (7/5).

Lebih lanjut, Prof. Nurdin Abdullah manajemen pelayanan publik dan pemerintah hari ini harus berubah, pelayanan masyarakat kepada setiap warga harus adil dan merata baik yang tinggal di darat maupun di pulau-pulau.

Nurdin berharap agar seluruh masyarakat untuk menghapus stigma bahwa masyarakat yang tinggal di pulau adalah warga kelas dua. Padahal yang sangat perlu adalah penyediaan sarana infrastruktur dasar bagi masyarakat.

"Saya percaya melalui sinergi yang baik antara pemerintah kota dan pemerintah provinsi, kita dapat mamastikan setiap kebutuhan utama masyarakat, "jelasnya.

Sementara itu Pj Walikota Dr. Iqbal S Suhaeb mengapresiasi dengan apa yang dilakukan gubernur Nurdin Abdullah untuk memperhatikan warga membangun sarana air bersih dan pembangkit listrik bagi warga yang bermukim di pulau. 

'Saya sebagai perpanjangan tangan dari pemerintah provinsi Sulawesi Selatan siap mendukung penuh untuk pembangunan dan kemajuan Kecamatan Kepulauan Sangkarrang. Apalagi Gubernur Sulsel sendiri sudah meresmikan Puskesmas Pulau Barrang Lompo, Kantor Camat Sangkarrang dan Masjid di sini, "ucapnya 

Iqbal menyebutkan selain menyediakan air bersih dan pengadaan listrik gubernur juga mewujudkan pembangunan sarana prasarana gedung sekolah SMA. 

"Pak Gubernur juga akan mendorong terwujudnya pembangunan sekolah SMA Negeri untuk Kecamatan Kepulauan Sangkarrang,"jelasnya.(dayat)