Indonesia Jumpa Thailand & Malaysia Di Piala AFF Futsal 2022

By ommed


nusakini.com - Timnas futsal Indonesia bakal berhadapan dengan lawan kuat di Piala AFF Futsal 2022. Pasukan Merah Putih menempati Grup A bersama Thailand, Malaysia, Kamboja, dan Brunei Darussalam.

Sementara Grup B dihuni empat negara yakni Vietnam, Myanmar, Timor Leste, dan Australia. Pengundian babak penyisihan tersebut dilangsungkan di Bangkok, Senin (21/2).

Adapun Piala AFF Futsal 2022, dilaksanakan di Stadion Indoor Huamark, Bangkok. Ajang tersebut bakal dimulai pada 3 sampai dengan 12 April mendatang.

Piala AFF Futsal 2022 juga sebagai kualifikasi untuk Piala Asia Futsal 2022 yang akan digelar di Kuwait 25 September hingga 20 Oktober mendatang. Tiga negara teratas langsung lolos untuk mengikuti ajang tersebut.

Sejauh ini, prestasi terbaik timnas futsal Indonesia di Piala AFF Futsal menjadi juara pada 2010. Skuad Garuda mengalahkan Malaysia di final dengan lima gol tanpa balas.

Setelah itu, timnas futsal Indonesia tidak pernah meraih kampiun Piala AFF Futsal. Pada 2019, timnas futsal Indonesia hampir saja menjadi juara, namun gagal karena dikalahkan Thailand di partai puncak.

Menempati posisi runner-up merupakan yang ketiga kali dirasakan timnas futsal Indonesia. Raihan serupa pernah didapatkan pada Piala AFF Futsal 2006 dan 2008. (gi/om)