Ilija Spasojevic Antar Bali United Ke Puncak Klasemen

By ommed


nusakini.com - Bali United menguasai puncak klasemen sementara menyusul kemenangan 2-1 yang mereka peroleh atas Persita Tangerang dalam matchday keempat Liga 1 2021/22 di Stadion Pakansari, Bogor, Jumat (24/9) sore WIB.

Serdadu Tridatu kini mengoleksi nilai sepuluh, unggul dua angka dari PSM Makassar dan Persib Bandung. Sedangkan posisi Persita tidak beranjak dari peringkat enam dengan nilai enam.

Bali United langsung memperlihatkan permainan agresif sejak wasit meniup peluit kick-off. Skema agresif yang diperlihatkan Bali United ini memaksa barisan belakang Persita harus bekerja keras.


Upaya Bali United mencetak gol cepat ketika laga memasuki menit keempat. Bola perekik menghadirkan kemelut di kotak penalti Persita, dan Ilija Spasojevic melepaskan tendangan voli yang tak bisa dijangkau kiper Rahmanuddin.

Persita yang kecolongan di menit awal berusaha menyamakan kedudukan. Hanya saja, umpan-umpan panjang yang dilepaskan pemain Persita dengan mudah dibaca lini belakang Bali United, sehingga tidak ada ancaman serius di pertahanan.


Ketika laga berjalan setengah jam, Persita mendapatkan peluang emas untuk menyamakan kedudukan. Sayangnya, sundulan Alex Goncalves menerima umpan lambung dari sektor kanan serangan menerpa sisi luar jala gawang.

Selang enam menit kemudian, Rahmanuddin harus bekerja keras menyelamatkan gawangnya dari ancaman set-pieces Bali United dua kali berturut-turut. Tandukan Spasojevic dapat ditepis, dan selanjutnya sontekan Willian Pacheco berhasil diamankan. Skor 1-0 untuk keunggulan Bali United pun tidak mengalami perubahan hingga babak pertama usai.


Permainan Persita mengalami perbaikan di babak kedua setelah memasukkan Harisson Cardoso yang menggantikan Raphael Maitimo. Namun mereka masih mengalami kesulitan untuk menyamakan kedudukan.

Pertarungan berjalan sengit, serta menghadirkan sejumlah peluang, namun penyelesaian akhir tidak sempurna. Pada menit ke-78, Pacheco nyaris menggandakan keunggulan, tapi sundulannya mengenai mistar gawang. Selang dua menit kemudian, giliran Persita yang menghadirkan ancaman. Tapi tendangan Cardoso dapat ditepis Wawan Hendrawan.


Persita akhirnya menyamakan kedudukan pada menit ke-83. Cardosso yang mendapat pengawalan dua pemain belakang Bali United masih sempat memberikan umpan kepada bek sayap Edo Febriansyah yang naik menyerang. Sontekan Edo pun menjebol gawang Wawan.

Namun kebahagian Persita tidak berlangsung lama. Selang tiga menit kemudian, Bali United kembali unggul melalui tendangan Spasojevic menyambut umpan pendek I Kadek Agung Widnyana Putra sekaligus memastikan tim besutan Stefano Cugurra mendulang tiga poin. (gi/om)