IAIN Kendari Segera Miliki Gedung Laboratorium

By Admin


nusakini.com-Kendari -Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Kendari akan membangun gedung Laboratorium Terpadu. Dimulainya pembangunan gedung ini diresmikan Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin, ditandai dengan peletakan batu pertama (ground breaking) di Kampus IAIN Kendari, Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), Senin (18/02).  

Gedung Laboratorium Terpadu ini dibayai dengan anggaran senilai Rp25miliar dengan skema pembiayaan SBSN 2019. Turut mendampingi Menag saat groundbreaking, Rektor IAIN Kendari Nur Alim dan Wali Kota Kendari Sulkarnain K. Menurut Nur Alim, pembangunan Gedung Laboratorium Terpadu ini bertujuan memenuhi layanan pelaksanaan peningkatan mutu pendidikan dan kapasitas daya saing perguruan tinggi.  

Dalam kesempatan itu, Menag juga meresmikan pengunaan ruang kuliah tarpadu. Total ada 60 ruang kuliah yang diresmikan. Peresmian ditandai dengan penandatanganan prasasti disaksikan civitas akademika dan mahasiswa IAIN Kendari serta Forkopinda Provinsi Sulawesi Tenggara.  

"Luas lahan IAIN Kendari sekitar 8 hektare. Kampus kami saat ini memililki 19 prodi untuk S1 dan 5 prodi S2 dengan jumlah mahasiswa lebih dari 5.000 mahasiswa," ujar Nur Alim.  

Ia menambahkan, sejak alih status dari STAIN ke IAIN pada medio 2014, animo masyarakat di Bumi Anoa dan sekitarnya untuk kuliah di IAIN Kendari terus meningkat. "Malah, Angka Partipasi Kasar (APK) IAIN Kendari pada 2018 mencapai 4,2 persen dari jumlah penduduk di Provinsi Sulawesi Tenggara yang berusia 18-23 tahun," kata Nur Alim.  

"Tidak hanya itu, kami juga memiliki mahasiswa asing asal Thailand yang mengambil jurusan Bahasa Ingris, Arab dan Ilmu Tafsir," tandasnya.(p/ab)