nusakini.com--Daerah Kerja Makkah kembali akan memulangkan jemaah haji dari Tanah Suci menuju Tanah Air. 9Sepanjang Minggu (18/9), ada 13 kloter yang akan diberangkatkan dengan total jemaah sekitar 5250 orang. 

Hal ini disampaikan oleh Kasi Sistem Informasi dan Komputerisasi Haji Terpadu (Siskohat) Eko Dwi Irianto, Sabtu (17/09). Adapun data ke-13 kloter yang akan pulang ke Tanah Air besok adalah sebagai berikut: 

1. SUB 002, estimasi jumlah jemaah 448 orang, akan terbang dengan Saudia Airlines SV 5630 pukul 00.50 WAS dan diperkirakan tiba di Surabaya pukul 15.20 WIB; 

2. SOC 001, estimasi jumlah jemaah 354 orang, akan terbang dengan Garuda Indonesia GA 6701 pukul 02.30 WAS dan diperkirakan tiba di Surakarta pukul 19.15 WIB;

3. BDJ 002, estimasi jumlah jemaah 295 orang, akan terbang dengan Saudia Airlines SV 5902 pukul 04.20 WAS dan diperkirakan tiba di Banjarmasin pukul 19.30 WITA;

4. PLM 001, estimasi jumlah jemaah 449 orang, akan terbang dengan Saudia Airlines SV 5700 pukul 05.05 WAS dan diperkirakan tiba di Palembang pukul 18.45 WIB;

5. BTH 002, estimasi jumlah jemaah 447 orang, akan terbang dengan Saudia Airlines SV 5710 pukul 05.30 WAS dan diperkirakan tiba di Batam pukul 18.30 WIB;

6. SOC 002, estimasi jumlah jemaah 351 orang, akan terbang dengan Garuda Indonesia GA 6601 pukul 07.10 waktu Arab Saudi (WAS) dan diperkirakan tiba di Surakarta pukul 23.15 WIB; 

7. JKS 002, estimasi jumlah jemaah 442 orang, akan terbang dengan Saudia Airlines SV 5706 pukul 08.00 WAS dan diperkirakan tiba di Jakarta pukul 22.10 WIB;

8. BPN 001, estimasi jumlah jemaah 353 orang, akan terbang dengan Garuda Indonesia GA 4201 pukul 10.30 WAS dan diperkirakan tiba di Balikpapan hari Senin (19/09) pukul 04.45 WITA;

9. JKG 003, estimasi jumlah jemaah 392 orang, akan terbang dengan Garuda Indonesia GA 7562 pukul 13.50 WAS dan diperkirakan tiba di Jakarta hari Senin (19/09) pukul 03.50 WIB;

10. MES 002, estimasi jumlah jemaah 384 orang, akan terbang dengan Garuda Indonesia GA 3202 pukul 16.20 WAS dan diperkirakan tiba di Medan hari Senin (19/09) pukul 05.05 WIB;

11. JKS 003, estimasi jumlah jemaah 444 orang, akan terbang dengan Saudia Airlines SV 5702 pukul 17.00 WAS dan diperkirakan tiba di Jakarta hari Senin (19/09) pukul 07.10 WIB; 

12. PDG 002, estimasi jumlah jemaah 452 orang, akan terbang dengan Garuda Indonesia GA 3402 pukul 18.30 WAS dan diperkirakan tiba di Padang hari Senin (19/09) pukul 07.35 WIB; dan

13. SUB 003, estimasi jumlah jemaah 442 orang, akan terbang dengan Saudia Airlines SV 5730 pukul 21.00 WAS dan diperkirakan tiba di Surabaya hari Senin (19/09) pukul 11.30 WIB.(p/ab)