Hadiah Piala Konfederasi 2017 Mencapai Ratusan Miliar Rupiah

By Admin

nusakini.com--Komite Organisasi Piala Konfederasi 2017 yang diketuai Vitaly Mutko pada Jumat (25/11/2016), mengonfirmasi total hadiah uang tunai perhelatan itu mencapai 20 juta dolar AS atau sekitar Rp 270,38 miliar. 

Dari jumlah tersebut, juara Piala Konfederasi 2017 akan mendapat 4,1 juta dolar AS. Sementara itu, peringkat kedua meraih hadiah sebesar 3,6 juta dolar AS.

Organisasi itu juga menyiapkan hadiah kepada peringkat ketiga, peringkat keempat, serta empat negara yang gagal lolos ke semifinal. Empat negara yang terhenti di fase grup akan mendapat masing-masing 1,7 juta dolar AS. 

Piala Konfederasi 2017 akan berlangsung pada 17 Juni hingga 2 Juli mendatang. Turnamen tersebut akan dihelat di empat kota berbeda, yakni Saint-Petersburg, Moskow, Kazan, dan Sochi. 

Hingga saat ini, peserta yang akan tampil baru berjumlah tujuh negara, yaitu Rusia (tuan rumah), Jerman (UEFA), Australia (AFC), Cile (Conmebol), Meksiko (Concacaf), Selandia Baru (OFC), dan Portugal (UEFA). Satu negara lain dari Afrika baru akan diketahui setelah Piala Afrika 2017. 

Piala Konfederasi merupakan turnamen pemanasan yang bergulir satu tahun jelang Piala Dunia berlangsung. Tahun depan, Piala Dunia akan berlangsung di Rusia. Dari delapan edisi Piala Konfederasi, Brasil menjadi negara yang paling banyak juara dengan raihan empat gelar. 

Berikut ini adalah jumlah hadiah pada Piala Konfederasi 2017: 

Juara - 4,1 juta dolar AS 

Peringkat kedua - 3,6 juta dolar AS

Peringkat ketiga - 3 juta dolar AS

Peringkat keempat - 2,5 juta dolar AS

Peringkat kelima hingga kedelapan - 1,7 juta dolar AS. (b/ab)