Haaland Disebut Belum Layak Jadi Pengganti Lewandowski Di Bayern Munich

By ommed


nusakini.com - Legenda Jerman Philipp Lahm dengan tegas mengatakan bahwa bomber Borussia Dortmund Erling Haaland butuh sepuluh tahun lagi untuk bisa membuktikan bahwa dirinya layak untuk menjadi pengganti Robert Lewandowski di Bayern Munich.

Haaland disebut-sebut bakal cocok untuk menggantikan Lewandowski di Allianz Arena - meski baru-baru ini ia dikabarkan semakin dekat ke Manchester City - namun Lahm memiliki pandangannya sendiri, mengklaim bahwa masih banyak hal yang harus dilalui oleh pemain internasional Norwegia tersebut.


"Sulit untuk mengatakan itu, Robert datang ke Bundesliga dan ke Dortmund pada 2010 dan telah menunjukkan penampilan terbaiknya selama lebih dari sepuluh tahun, mencetak banyak gol di Bundesliga dan menjadi pemain terbaik FIFA tahun ini," ujar Lahm dalam wawancaranya.

"Jadi ini perbandingan yang sulit, Erling Haaland harus membuktikan lebih dari sepuluh tahun bahwa ia bisa bermain di level ini. Robert dibandingkan dengan Karim Benzema atau Cristiano Ronaldo, yang telah lama bermain di level tertinggi dan masih bermain di sana hingga sekarang."

"Erling Haaland pertama-tama harus membuktikan itu, apakah ia salah satu yang tepat untuk FC Bayern. Saya penasaran."

"Saya percaya ia bisa melanjutkan perkembangan bagus di Dortmund. Mungkin ia akan mengambil langkah berikutnya, sama seperti Robert yang juga membuat langkah dari Dortmund, yakni tim yang lebih baik di Bundesliga, dan hanya ada Bayern di tempat itu."


Lahm juga ditanyai tentang kemampuan dua striker tersebut, menurutnya baik Haaland dan Lewa sama-sama memiliki insting yang luar biasa untuk mencetak gol.

"Mereka berdua selalu ingin mencetak gol; mereka adalah striker yang haus akan gol," tambahnya.

"Erling Haaland mungkin sedikit lebih dinamis, Robert bagus dalam menggunakan tubuhnya, ia memiliki penyelesaian akhir yang luar biasa, bagus dengan kaki kiri dan kanannya, juga dengan kepalanya. Saya pikir ia [Lewa] masih sedikit di depan Erling Haaland."

Ditanya soal rumor kepindahan Lewandowski, Lahm mengatakan: "Itu hanya rumor untuk saat ini dan saya tidak ingin menanggapi hal semacam itu, terutama ketika saya melihat apa yang telah dicapai Robert dalam beberapa tahun terakhir untuk Bayern."

"Ia adalah sosok yang sangat penting, dan sampai sekarang juga masih penting untuk Bayern. Apa yang terjadi selanjutnya? Saya tidak tahu, tapi FC Bayern dan Robert Lewandowski sulit untuk dipisahkan." (gi/om)