Gol Tunggal Mo Rashid Antar Persib Bandung Raih Kemenangan
By ommed
nusakini.com - Meski menguasai permainan, Persib Bandung harus bersusah payah untuk memetik kemenangan tipis 1-0 atas Borneo FC di Stadion Dipta Gianyar, Selasa (18/1) malam WIB, pada pertandingan pekan ke-20 Liga 1 2021/22.
Kemenangan itu membuat Persib kembali menapak ke peringkat dua klasemen sementara usai mengoleksi nilai 40 menggusur Bhayangkara FC dan Persebaya Surabaya. Sedangkan Borneo FC tetap berada di peringkat ketujuh dengan 30 poin.
Persib mengawali pertandingan dengan permainan agresif demi memburu gol cepat. Namun mereka mengalami kesulitan menembus pertahanan Borneo FC yang tampil solid di menit awal.
Peluang diperoleh Persib pada menit ke-13. Nick Kuipers melepaskan umpan panjang ke arah pertahanan Borneo FC. Sayangnya, David Da Silva yang lolos dari jebakan off-side tidak bisa mengontrol bola, sehingga dapat diamankan kiper Gianluca Pandeynuwu.
Selang empat menit kemudian, Persib kembali mendapatkan peluang dengan cara yang sama. Kuipers melepaskan umpan panjang yang disambut tandukan Bruno Cantanhede untuk menjebol gawang Borneo FC. Namun gol itu dianulir wasit, karena Cantanhede berada dalam posisi off-side terlebih dulu.
Di lain sisi Borneo FC masih mengalami kesulitan mengembangkan permainan. Mereka baru bisa keluar dari tekanan selepas laga berjalan setengah jam. Hanya saja, Borneo FC membentur tembok kukuh Persib, sehingga kesulitan masuk ke area kotak penalti.
Menjelang babak pertama berakhir, Persib mendapatkan peluang. Namun Da Silva memilih memberikan umpan kepada Marc Klok yang ditempel pemain Borneo FC dibandingkan melepaskan tendangan, sehingga kans itu terbuang percuma. Skor imbang tanpa gol pun menutup babak pertama.
Permainan kedua tim tidak mengalami perubahan di babak kedua. Persib tetap memperlihatkan permainan agresif dengan memberikan tekanan bertubi-tubi ke pertahanan Borneo FC.
Ancaman serius diberikan Persib ketika babak kedua baru berjalan lima menit. Umpan terobosan Beckham Putra disambut Da Silva. Tetapi sepakan mantan penyerang Persebaya Surabaya ini melenceng di sisi kanan gawang.
Upaya Persib untuk memecah kebuntuan akhirnya terwujud di menit ke-63. Umpan Beckham disambut Mohammed Rashid yang melepaskan tendangan keras tanpa bisa dicegah Gianluca masuk ke dalam gawangnya.
Borneo FC berusaha bangkit mengejar ketertinggalan. Tapi mereka masih kesulitan mendekati kotak penalti Persib. Peluang sempat diperoleh Borneo FC empat menit menjelang laga berakhir, tapi sontekan lambung Boaz Solossa hanya jatuh di atas jala gawang. Persib pun tampil sebagai pemenang di laga ini. (gi/om)