Gol Cantik Arthur Masuaku Jadi Kekalahan Untuk Chelsea

By ommed


nusakini.com - West Ham sukses memenangkan Derby London saat berhadapan dengan Chelsea pada lanjutan Liga Primer, dengan pasukan David Moyes mengalahkan The Blues 3-2 di London Stadium, Sabtu (4/12) malam WIB.

Chelsea mendapatkan kekalahan kedua mereka di musim ini setelah The Hammers mampu memberikan perlawanan ketat kepada mereka.

Tuan rumah berhasil menang lewat gol yang dicetak oleh Manuel Lanzini (40'), Jarrod Bowen (56') dan Arthur Masuaku (87').


Sementara itu, Chelsea yang sejatinya mampu unggul lebih dulu lewat Thiago Silva (28') dan Mason Mount (44') malah gagal mempertahankan kemenangan mereka.

Tim asuhan Thomas Tuchel sejak awal laga langsung tancap gas untuk langsung memberikan tusukan-tusukan, namun pertahanan West Ham cukup solid sehingga mampu mementahkan serangan-serangan yang dilancarkan oleh Mount cs.

Chelsea akhirnya mampu mencetak gol, lewat tandukan Silva memanfaatkan sepak pojok Mount pada menit ke-28.

Tapi 12 menit berselang, West Ham mampu menyamakan kedudukan. Berawal dari pelanggaran yang dilakukan Edouard Mendy kepada Bowen di kotak terlarang, wasit pun menunjuk titik putih.

Lanzini yang menjadi algojo sukses menjalankan tugasnya untuk membuat skor menjadi 1-1.

Di penghujung babak pertama, The Blues mampu kembali unggul, dengan Mount melakukan sepakan voli yang tak mampu dibendung oleh Lukasz Fabianski.

Babak pertama pun berakhir dengan skor 2-1 untuk kemenangan Chelsea.

Memasuki paruh kedua, tim tamu tak mengendurkan serangan dan terus menguasai jalannya pertandingan.

Hal tersebut membuat West Ham harus memanfaatkan serangan balik untuk bisa mengancam gawang Chelsea.

Strategi tersebut pun sukses, ketika pada menit ke-50, Bowen menerima bola dari sodoran Coufal. Sepakan mendatarnya ke sisi kanan gawang tak mampu dijangkau oleh Mendy dan skor menjadi sama kuat 2-2.

Mimpi buruk bagi Chelsea pun terjadi di akhir pertandingan, tepatnya di menit ke-87.

West Ham yang mendapatkan lemparan ke dalam, langsung diambil cepat oleh Masuaku dan dia berikan kepada Michail Antonio.


Sang striker langsung mengembalikan bola kepada Masukau, dan bek kiri tersebut kemudian melakukan umpan silang, namun bola malah mengarah ke gawang The Blues.

Mendy yang terkejut pun tak mampu menepis bola dengan sempurna dan membuat skor menjadi 3-2 untuk kemenangan tuan rumah.

Di sisa laga, tidak ada tambahan gol tercipta dari kedua tim. West Ham pun menang dengan skor 3-2 atas Chelsea di London Stadium. (gi/om)