Fumio Kishida Menangkan Pemilihan sebagai Perdana Menteri Jepang Berikutnya
By Nad
nusakini.com - Internasional - Fumio Kishida memenangkan pemilihan untuk memimpin partai yang berkuasa di Jepang, Partai Liberal Demokratis (LDP), dan ia akan menjadi perdana menteri berikutnya.
Kishida akan menggantikan Yoshihide Suga, yang memutuskan untuk berhenti menjadi perdana menteri setelah satu tahun menjabat.
Misi pertamanya sebagai perdana menteri adalah membawa LDP ke kemenangan dalam pemilihan umum yang akan datang.
Popularitas partai tersebut turun drastis setelah mereka mendorong penyelenggaraan Olimpiade Tokyo yang diprotes oleh masyarakat umum.
Kishida yang dahulu merupakan seorang menteri luar negeri, mengalahkan Taro Kono, yang dipercaya sebagai kandidat terpopuler dalam pemilihan ini.
Melihat mayoritas LDP dalam parlemen, posisi Kishida sebagai perdana menteri sudah dipastikan. Kishida sebelumnya pernah mengajukan diri sebagai perdana menteri, namun ia dikalahkan oleh Suga pada pemilihan tahun lalu.
Perdana menteri baru ini akan menghadapi isu-isu sulit seperti pemulihan ekonomi setelah pandemi, dan ancaman-ancaman dari Korea Utara.
Ia juga telah meminta dibentuknya "badan manajemen krisis kesehatan" untuk menghadapi pandemi COVID-19.
Yoshihide Suga memutuskan untuk berhenti sebagai perdana menteri setelah menjabat satu tahun karena peringkat jajak pendapat yang menurun drastis akibat penanganan yang ia lakukan untuk pandemi.