Fans Man United Minta Ole Gunnar Solskjaer Dipecat

By ommed


nusakini.com - Tidak sedikit fans Manchester United menyampaikan keinginan mereka di media sosial agar Ole Gunnar Solskjaer segera dipecat sebagai manajer klub menyusul dua kekalahan memalukan hanya dalam waktu dua pekan.

Suara-suara agar Solskjaer dipecat kembali muncul setelah The Red Devils menelan kekalahan 2-0 di tangan Manchester City di matchday ke-11 Liga Primer Inggris musim 2021/22 di Old Trafford, Sabtu (6/11) malam WIB.

United sudah kebobolan gol ketika pertandingan baru berjalan tujuh menit akibat 'bunuh diri' Eric Bailly dan Bernardo Silva, yang sebelum pertandingan sesumbar akan mempermalukan tuan rumah, menggandakan keunggulan untuk The Citizens di akhir babak pertama.


Akibat dari kekalahan ini, United kini tertahan di peringkat kelima di klasemen sementara dengan perolehan 17 poin, hasil dari lima kemenangan, dua imbang, dan empat kekalahan.

Usai pertandingan, Solskjaer tampak percaya diri dirinya tidak akan dipecat dan dia menginginkan yang terbaik untuk tim.

"Saya memiliki komunikasi yang bagus dengan klub. Saya menginginkan yang terbaik untuk United dan selama saya di sini, saya ingin melakukan semua yang bisa saya lakukan untuk meningkatkan ini," ujar Solskjaer kepada Sky Sports.

Posisi pelatih asal Norwegia itu mendapat sorotan yang meningkat setelah United dipermalukan Liverpool 5-0 di Old Trafford pada dua pekan lalu.

Usai kekalahan yang menyakitkan itu, Solskjaer sempat disebut-sebut akan dipecat, namun pihak klub memutuskan dengan memberi waktu tiga pertandingan baginya untuk memperbaiki kondisi tim.

United kemudian menang 3-0 atas Tottenham di Liga Primer dan imbang 2-2 lawan Atalanta di Liga Champions. Namun, kekalahan memalukan kembali terjadi, kali ini di tangan rival satu kota, Manchester Biru.


Tekanan kembali ada di pundak Solskjaer, dan usai pertandingan ini, muncul banyak komentar dari fans klub agar sang pelatih segera dipecat.

Ketika peluit tanda akhir pertandingan dibunyikan wasit, sorak-sorak dari tribun penonton terdengar sebagai ekspresi kekecewaan besar para fans. Kemarahan mereka kemudian diluapkan di media-media sosial. (gi/om)