Erling Haaland Cocok Buat Manchester City-nya Pep Guardiola

By ommed


nusakini.com - Ilkay Gundogan yakin Erling Haaland akan sukses di Manchester City, tapi juga memperingatkan bahwa The Citizen jarang bermain dengan striker.

City adalah kandidat utama untuk menandatangani Haaland dari Borussia Dortmund, tetapi Real Madrid dan Barcelona juga bisa memanaskan perburuan.

Gundogan yakin pemain berusia 21 tahun itu akan bekerja sama dengan baik dengan manajer Pep Guardiola, meski biasanya mereka tidak bermain dengan gaya penyerang seperti dia.

Gundogan berkata: "Haaland memiliki kualitas untuk setiap tim papan atas."

Namun pemain internasional Jerman menunjukkan bahwa City cenderung menggunakan false nine, menambahkan: "Rasanya seperti lama sekali sejak kami bermain dengan seorang striker."


City cenderung bermain dengan tiga penyerang, namun Guardiola telah menggunakan seorang gelandang sebagai penyerang tengahnya.

Belakangan ini, Phil Foden menjadi orang yang mengisi posisi tersebut, namun Jack Grealish dan Bernardo Silva juga beberapa kali diberi peran tersebut musim ini.

Sementara itu, Haaland adalah seorang striker murni dan luar biasa untuk Dortmund dan Norwegia. Penyerang itu telah mencetak 23 gol dari 23 pertandingan di berbagai ajang musim ini, dan itu membuatnya semakin menarik minat-minat dari klub top Eropa. (gi/om)