Enam Siswa MAN IC OKI Lolos ke OSN Tingkat Nasional
By Abdi Satria
nusakini.com-Kayuagung -Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Insan Cendekia (IC) Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) kembali mengharumkan nama Kabupaten OKI. Sebab, enam siswa MAN IC OKI telah dinyatakan lolos seleksi Olimpiade Sains Nasional (OSN) di tingkat Nasional.
Keenam siswa tersebut adalah M. Labib Alfaraby dan Muhammad Iqbal Samudra untuk bidang Fisika, Gading Widiansyah bidang Kimia, Muhammad Fadhil Mahendra dan M. Dugi Alfaro Putra bidang Ekonomi, serta Muhammad Faris Ar Rifat di bidang Geografi.
Mereka akan tergabung dalam tim yang mewakili Provinsi Sumatera Selatan. Penetapan keenam nama tersebut tertuang dalam Surat Keputusan Direktur Pembinaan Sekolah Menengah Atas. Selain MAN IC OK, tim Sumsel diwakili oleh siswa SMA Ignatius GS Palembang, SMA Negeri 1 Palembang, SMA Negeri 17 Palembang, SMA Negeri Sumatera Selatan dan SMA Kusuma Bangsa Palembang.
“OSN Tingkat Nasional akan digelar 30 Juni hingga 6 Juli 2019 di Manado, Provinsi Sulawesi Utara,” terang Kepala MAN Insan Cendekia OKI Kiagus Faisal di Kayuagung, Rabu (08/05).
Kiagus mengaku bangga dengan capaian siswanya. Menurutnya, itu tidak terlepas dari pola pembimbingan intensif selama lebih kurang dua bulan yang dilakukan pihak madrasah. Proses pembinaan akan dilakukan lebih intensif untuk mempersiapkan tim MAN IC OKI di tingkat nasional.
“Untuk Provinsi kita berhasil lolos pada mapel Fisika, Kimia, Ekonomi dan Geografi. Semuanya peringkat satu dan dua,” paparnya.
Faisal berharap doa dari seluruh masyarakat agar siswa MAN IC OKI dapat tampil dan keluar sebagai peserta terbaik. “Mohon doanya agar anak-anak kami mendapatkan hasil yang terbaik pada OSN tingkat nasional ini,” harap Faisal. (p/ab)