Eden Hazard Ungkap Sisi Baik & Buruk Jose Mourinho

By ommed


nusakini.com - Manajer Manchester United, Jose Mourinho, tengah jadi sorotan panas. Hasil negatif yang diraihnya musim ini bersama Setan Merah jadi pemicu utama.

Segalanya jadi semakin panas karena Mourinho juga diisukan terlibat konflik dengan beberapa pemainnya, layaknya Paul Pogba, dan beberapa petinggi klub, seperti Ed Woodward.

Mantan anak asuh Mourinho yang tak lain merupakan bintang utama Chelsea, Eden Hazard, lantas mengungkap sisi baik dan buruk juru taktik asal Portugal tersebut. Keduanya pernah bekerja sama untuk The Blues selama dua setengah musim lamanya.

“Jika Anda menang, Mourinho adalah pelatih terbaik yang bisa Anda bayangkan. Dia bisa jadi teman Anda - Anda dapat melakukan apa pun yang Anda inginkan. Ingin sehari hari libur? Dia memberi Anda dua. Jika semuanya berjalan dengan baik, dia bakal memandang sepakbola seperti saya: secara mudah," tutur Hazard, seperti dikutip HLN.

"Bahkan labelnya sebagai seorang pelatih yang sangat defensif tidak terlalu buruk. Memang tidak seperti [Pep] Guardiola, tapi ada periode di mana kami meraih gelar juara, memainkan sepakbola yang bagus, dan mencetak banyak gol."

"Jika tim meraih hasil buruk, Mourinho akan mulai melempar kritik pada para pemainnya. Anda tentu tahu hal itu. Namun setelahnya, saya mampu menerima hal tersebut karena itu memang jadi karakternya.

“Saya tidak menyesali banyak hal dalam karir saya, tapi tidak bekerja sama dengan Mourinho di Chelsea adalah salah satunya. Kami memiliki tim untuk mendapatkan banyak gelar, namun kami berakhir dalam sprial negatif," sesalnya. (fft/om)