Djanur Heran Persebaya Kembali Bersua Tira Persikabo di 8 Besar

By Abdi Satria


nusakini.com-Surabaya-Pelatih Persebaya Surabaya, Djajang Nurjaman mengaku heran skuatnya langsung bertemu Tira Persikabo di 8 Besar Piala Presiden. Padahal keduanya satu grup di babak penyisihan.  

"Awalnya saya kira ada regulasi yang tidak memperbolehkan kita bertemu dengan tim yang sudah satu grup sebelumnya. Tapi lawan sudah ditentukan, dan kita harus siap," kata pelatih Persebaya, Djadjang Nurdjaman.

Dalam turnamen sepakbola, umumnya memang ada regulasi tim dari grup yang sama di penyisihan akan dipisah.

Persebaya punya catatan buruk menghadapi Tira. Di babak penyisihan grup A, keduanya sudah bertemu dan pertandingan berakhir imbang tanpa gol. Bahkan Persebaya nyaris tumbang jika tendangan penalti striker Tira Loris Arnud tidak ditepis kiper Abdul Rochim. 

"Tira Persikabo tim yang kuat, buktinya kita gagal menang dan justru mereka memiliki peluang lewat penalti. Kita sudah pelajari kelebihan mereka dan kekurangan tim kita," ujarnya.

Untuk babak perempatfinal akan digelar pada 29 dan 31 Maret mendatang. Sedangkan untuk babak semifinal tidak ada lagi undian.

Jadi, pemenang perempatfinal 1 akan menantang pemenang perempatfinal 2. Dan pemenang perempatfinal 3 bakal menghadapi pemenang perempatfinal 4. (v/ab)

Hasil undian babak perempatfinal Piala Presiden 2019:

1. Persebaya Surabaya vs Tira Persikabo 

2. Persela Lamongan vs Madura United

3. Persija Jakarta vs Kalteng Putra

4. Bhayangkara FC vs Arema FC