Di Tangan Jose Mourinho, AS Roma Kiamat

By ommed


nusakini.com - Legenda Italia Antonio Cassano menilai AS Roma "sudah kiamat" di bawah kendali manajer Jose Mourinho. Dalam pandangannya, ini adalah Mourinho terparah yang pernah dilihatnya.

Cassano lebih lanjut menegaskan, dirinya sama sekali tak pernah simpati dengan cara kerja pria Portugal tersebut sejak menukangi klub ibu kota Italia itu.

Teraktual, Roma ditahan imbang Verona 2-2. Bahkan di laga itu, mereka sempat tertinggal 2-0 lebih dulu sebelum diselamatkan aksi-aksi Cristian Volpato dan Edoardo Bove.

Semakin tidak elok lantaran di laga itu dihiasi dengan kartu merah yang diterima Mourinho akibat aksi mencak-mencaknya yang menendang bola. Alhasil, eks pelatih Inter Milan dan Real Madrid itu harus absen menemani anak didiknya di dua laga akibat skorsing.

Dengan begitu, Giallorossi sudah tak lagi merasakan kemenangan di tiga laga terakhir Serie A, membuat mereka kini tersesat di peringkat delapan klasemen sementara.

Cassano menganggap, Roma di bawah kendali Mourinho adalah malapetaka.

"Roma tampil amat sangat buruk, ini kiamat! Saya mencintai Roma dan saya berpikir tidak ada fans yang bahagia dengan hasil di musim ini," tukas Cassano kepada Bobo TV.

"Sejak [kekalahan] 6-1 yang sangat terkenal itu di Norwegia, [Roma] tampil benar-benar sangat buruk. Sabtu lalu, kami hampir kalah. Lalu, Mourinho terselamatkan oleh dua bocah," lanjut legenda Roma ini.

"Ini adalah situasi khusus, yang saya sama sekali tidak menyukainya," tegasnya.

"Dia berisiko terlempar dari posisi tujuh besar sekarang. Mourinho bekerja lebih buruk dibanding saat dia di Tottenham, bahkan dari sudut pandang media, di mana dia selalu menjadi nomor satu. Saya tidak menyukai apa pun!" pungkasnya. (gi/om)