Di Kafe Ini Agan Bisa Tidur Siang Gan!

By Admin


nusakini.com - Pengen nyantai di cafe sambil tiduran kayak di rumah sendiri? Kalau ente lagi datang ke Tokyo dan pengen cafe yang lebih dari sekedar cafe, pasti ente bakal senang kalau nemuin kafe yang satu ini. Di daerah Tokyo sana, ada sebuah pop up kafe bertema unik khusunya buat para pekerja di Jepang yakni Nap Cafe alas kafe untuk tidur siang Gan. 

Kafe yang ini bahkan dilengkapi juga dengan 10 tempat tidur listrik mewah buat para pengunjungnya. Tau gak kalau ternyata kalau tempat tidur ini dujual satuan harganya bisa mencapai sekitar 120 juta rupiah. Kafe ini merupakan program hasil kerja sama antara Nescafe dan France Bed untuk memperingati Hari Tidur Sedunia yang diperingati pada tanggal 17 Maret lalu Gan. 

Buat bisa tidur siang di kafe ini selama 2 jam, ente harus memesan paling nggak satu jenis makanan di menu kafe. Sebelum tidur pengunjung juga akan disuguhi kopi tanpa kafein gratis Gan. Nikmat bener kan.

Biar tidur makin nikmat, di kafe ini juga disediakan fasilitas penunjang tidur siang lainnya. Mulai dari pencahayaan yang dapat disesuaikan hingga paket walkman dan headset penuh musik yang membawa pengunjung ke alam mimpi. 

Nikmatnya lagi setelah puas bangun dari tidur pengunjung juga disuguhi kopi biasa sebelum ente mempersiapkan diri untuk melanjutkan kembali aktivitas seperti biasa. Kalau ente yang di Jepang bisa banget nih nyoba kafe yang ada di Tokyo-to Shibuya-ku Jingumae ini.

Kalau ada kafe buat tidur siang kayak begini di Indonesia gimana ya Gan? Pasti banyak pengunjung yang ujung-ujungnya malah kebablasan tidurnya deh. (k/om)